BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-22 Indonesia, Shin Tae-yong, dipastikan positif Covid-19.
Ada kabar bahwa empat staf pelatih timnas U-22 Indonesia di bawah Shin Tae-yong juga terpapar positif Covid-19.
Keempat nama itu secara bergantian terpapar Covid-19 mulai dari Yoo Jae-hoon (pelatih kiper), Kim Ha-eun (asisten pelatih), Lee Jae-hong (pelatih fisik), dan Jeong Seok-seo.
Setidaknya itu menurut laporan media Korea Selatan, Yonhap yang dilihat BolaSport.com.
Dalam pemberitaan itu tertulis bahwa keempat rekan Shin Tae-yong tersebut terpapar Covid-19 saat timnas U-22 Indonesia menggelar pemusatan latihan di Jakarta.
Setelah keempat itu, sekarang Shin Tae-yong yang positif Covid-19.
Baca Juga: Ditanya Soal Target di Piala Menpora, Bek Persebaya: Diberi Keselamatan
Terkait kabar itu, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengakui bahwa ia benar-benar tidak tahu.
Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu hanya tahu Shin Tae-yong yang positif Covid-19.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar