Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pertandingan Inter Milan Ditunda, Juventus Siap Manfaatkan Momentum

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Minggu, 21 Maret 2021 | 17:30 WIB
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, melakukan selebrasi seusai menjebol gawang Inter Milan dalam laga semifinal Coppa Italia di Stadion Giuseppe Meazza, Selasa (2/2/2021).
TWITTER.COM/JUVENTUS
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, melakukan selebrasi seusai menjebol gawang Inter Milan dalam laga semifinal Coppa Italia di Stadion Giuseppe Meazza, Selasa (2/2/2021).

BOLASPORT.COM - Andrea Pirlo mengatakan Juventus siap memanfaatkan momentum untuk memangkas jarak di klasemen dengan penundaan pertandingan Inter Milan.

Liga Italia 2020-2021 telah memasuki giornata ke-28 yang semestinya menggelar 10 pertandingan dalam rangkaian laga pekan ini.

Namun, satu laga, yakni duel antara Inter Milan dan Sassuolo, harus ditunda.

Penundaan duel yang rencananya digelar di Giuseppe Meazza, Sabtu (21/3/2021) atau Minggu dini hari WIB, dibatalkan lantaran sejumlah pemain Inter Milan terpapar COVID-19.

Baca Juga: Solskjaer: Manchester United Kebut Perpanjangan Kontrak Edinson Cavani

Absennya Inter pada laga pekan ini tentunya bisa menjadi berkah tersendiri bagi dua rival utama Inter di klasemen sementara Liga Italia.

AC Milan dan Juventus bisa dibilang kecipratan berkah dari penundaan laga Inter.

Kemenangan atas masing-masing lawan mereka tentu bakal membuat jarak dengan I Nerazzurri semakin terpangkas.

Pasukan Antonio Conte unggul 9 poin dari AC Milan dan berjarak 10 poin dari Juventus.

Baca Juga: Erling Haaland Klarifikasi soal Ngambek yang Tertangkap Kamera

Adapun laga pekan ini menghadirkan partai antara Juventus dan Benevento.

Bentrokan antara Juventus dan Benevento bakal berlangsung di Allianz Stadium, Minggu (21/3/2021) pukul 21.00 WIB.

Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, merayakan gol yang dicetak ke gawang Cagliari dalam laga Liga Italia di Stadion Sardegna Arena, Minggu (14/3/2021).
TWITTER.COM/JUVENTUSFCEN
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, merayakan gol yang dicetak ke gawang Cagliari dalam laga Liga Italia di Stadion Sardegna Arena, Minggu (14/3/2021).

Kemenangan jelas dibidik oleh Cristiano Ronalo cs. demi menjaga asa merengkuh gelar scudetto ke-10 beruntun.

Apalagi mereka baru saja tersingkir dari gelaran Liga Champions musim ini.

Baca Juga: Karim Benzema Bikin Brace, Zidane: Striker Setajam Ini Kok Dicuekin Timnas Prancis

Pelatih I Bianconeri, Andrea Pirlo, menegaskan timnya memiliki tugas untuk menekan Inter yang masih menjadi pemimpin klasemen.

Penundaan laga Inter membuat Andrea Pirlo merasa Juventus memiliki kesempatan untuk memanfaatkan momentum tersebut.

"Ini pertandingan penting dan datang sebelum jeda internasional, jadi mungkin pikiran akan melayang ke arah apa yang terjadi minggu depan," kata Pirlo, dikutip BolaSport.com dari Football Italia.

"Namun, ini adalah pertandingan fundamental untuk perjalanan kami, kami melawan tim dalam periode yang baik, saya mengenal pelatih mereka dengan baik dan dia akan datang ke sini untuk mencoba mendapatkan hasil."

Baca Juga: Sir Alex Ferguson Ungkap Misteri Kegagalan Manchester United Rekrut Mantan Pemilik Rekor Transfer

"Merupakan tugas kami untuk memberikan tekanan pada Inter karena kami memiliki kesempatan untuk memangkas jarak, tetapi itu semua tergantung pada kami."

"Kami meminta informasi dan menerimanya. Hal yang berbeda telah dilakukan dalam kasus ini dibandingkan dengan situasi lain terutama soal COVID-19."

Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, bersalaman dengan pelatih Andrea Pirlo.
TWITTER.COM/UNSTOPPABLECR7_
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, bersalaman dengan pelatih Andrea Pirlo.

"Itu terjadi pada momen positif bagi Inter yang juga akan dapat mempertahankan para pemain mereka daripada mengirim mereka bertanding mewakili negaranya, mereka beruntung," ujar Pirlo menambahkan.

Meski baru saja tersingkir dari Liga Champions, motivasi tinggi tengah diusung I Bianconeri.

Baca Juga: Mourinho Bukan Pelatih yang Buruk Tapi Strateginya Sudah Kuno

Menghadapi Benevento, mereka bermodalkan lima laga tak terkalahkan dalam lima pertandingan terakhir di semua kompetisi.

Dari lima pertandingan tersebut, Juventus sanggup mengumpulkan empat kemenangan dan satu hasil imbang.

Cristiano Ronaldo cs. juga memiliki rekor apik kala bermain kandang berkat memetik kemenangan dalam tujuh laga home terakhir di Serie A.

Adapun persiapan Pirlo sedikit terganggu karena sang allenatore masih belum bisa menurunkan Paulo Dybala, Aaron Ramsey, Merih Demiral dan Alex Sandro, akibat cedera.

Sementara Rodrigo Bentancur telah pulih dari COVID-19, tetapi Juan Cuadrado masih menjalani hukuman akumulasi kartu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : football-italia.net
REKOMENDASI HARI INI

Piala Presiden 2024 Ajang Talenta Tanah Air Bersinar, Siap Ditempa di Kompetisi demi Tujuan Akhir Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136