Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Paul Pogba Belum Juga Disodori Kontrak Baru oleh Manchester United

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Minggu, 21 Maret 2021 | 20:00 WIB
Paul Pogba mencetak gol kemenangan bagi Manchester United pada laga leg kedua babak 16 besar Liga Europa.
TWITTER.COM/DME___363
Paul Pogba mencetak gol kemenangan bagi Manchester United pada laga leg kedua babak 16 besar Liga Europa.

BOLASPORT.COM - Paul Pogba dikabarkan belum juga disodori kontrak baru oleh Manchester United meski baru saja tampil apik di Liga Europa.

Paul Pogba tampil gemilang bersama Manchester United kala menyingkirkan AC Milan di Liga Europa.

Satu gol Paul Pogba ke gawang AC Milan pada menit ke-48 memastikan Manchester United melaju ke perempat final Liga Europa.

Setan Merah berhak melenggang ke babak 8 besar Liga Europa usai meraih kemenangan agregat 2-1 atas Milan.

Baca Juga: Solskjaer: Manchester United Kebut Perpanjangan Kontrak Edinson Cavani

Pada laga tersebut, Pogba menandai kembali penampilannya dalam balutan baju Man United setelah absen 10 pertandingan akibat cedera.

Sorotan pun kini tertuju pada gelandang timnas Prancis tersebut.

Hal ini tak lepas dari masa depannya yang masih abu-abu di Old Trafford.

Kontrak Pogba bersama Man United menyisakan satu tahun.

Baca Juga: Erling Haaland Klarifikasi soal Ngambek yang Tertangkap Kamera

Spekulasi mengenai masa depan Pogba terus berkembang dalam satu musim terakhir.

Dinukil BolaSport.com dari The Telegraph, pihak Man United belum mengajukan kesepakatan baru untuk pemenang Piala Dunia 2018 tersebut.

Tampil sebagai pahlawan, Pogba justru belum juga disodori kontrak baru oleh klub, sebuah ironi tentunya.

Padahal Ole Gunnar Solskjaer telah menegaskan pihaknya ingin mempertahankan pemain berusia 28 tahun tersebut di dalam skuad.

Baca Juga: Karim Benzema Bikin Brace, Zidane: Striker Setajam Ini Kok Dicuekin Timnas Prancis

Ole Gunnar Solskjaer sendiri berujar pihaknya bakal segera bertemu empat mata dengan Pogba terkait pembicaraan kontrak baru.

Namun, jika memutuskan untuk menjual Pogba, klub dilaporkan akan menggaet Saul Niguez dari Atletico Madrid.

Gelandang Manchester United, Paul Pogba (kiri) bersalaman dengan pelatih Ole Gunnar Solskjaer.
TWITTER.COM/MOBILEPUNCH
Gelandang Manchester United, Paul Pogba (kiri) bersalaman dengan pelatih Ole Gunnar Solskjaer.

Di sisi lain, andaikata Pogba memutuskan pergi dan enggan menandatangani kontrak baru, maka dirinya siap diboyong kembali oleh Juventus.

Juventus menjadi salah satu klub peminat Pogba yang telah lama diidamkan untuk didaratkan di Turin.

Baca Juga: Sir Alex Ferguson Ungkap Misteri Kegagalan Manchester United Rekrut Mantan Pemilik Rekor Transfer

Kebutuhan gelandang kreatif dalam skuad racikan Andrea Pirlo turut menjadi salah satu prioritas dalam belanja pemain baru Si Nyonya Tua.

Pogba sendiri tengah berjuang keras untuk memulihkan kembali kebugaran fisiknya pada musim 2020-2021.

Bersama Man United, Pogba baru mengoleksi 5 gol dan 3 assist dalam 29 penampilannya di semua kompetisi.

Di Liga Inggris, pemain kelahiran Lagny-sur-Marne tersebut telah diturunkan sebanyak 19 kali.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Transfermarkt.com, The Telegraph
REKOMENDASI HARI INI

Cristiano Ronaldo Cetak Gol ke-913, Al Nassr Hajar Wakil Qatar di Liga Champions Asia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136