Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Khabib Nurmagomedov Mengaku Paling Kuat, Conor McGregor Beri Satire

By Fauzi Handoko Arif - Minggu, 21 Maret 2021 | 19:05 WIB
Petarung UFC, Conor McGregor.
twitter.com/TheNotoriousMMA
Petarung UFC, Conor McGregor.

BOLASPORT.COM - Petarung kelas ringan UFC, Conor McGregor, memberikan komentar satire setelah mendengar pengakuan Khabib Nurmagomedov yang menyebut dirinya sebagai yang terhebat.

Menurut Conor McGregor, pernyataan mantan rivalnya itu tak sepenuhnya akurat.

Khabib Nurmagomedov memancing reaksi McGregor usai menjalani wawancara dengan Megan Olivi dari UFC.

Sesi wawancara itu terjadi saat Nurmagomedov menyaksikan pertarungan UFC Vegas 22 di UFC Apex, Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat (AS), Minggu (21/3/2021), bersama Presiden UFC Dana White.

 

Baca Juga: Pengakuan Maverick Vinales, Susah Berkembang Selama Ada Valentino Rossi

Dalam wawancara tersebut, ada satu pernyataan dari Nurmagomedov yang menjelaskan kenapa dia sulit mendapatkan restu pensiun dari Dana White.

Apalagi, Nurmagomedov memutuskan pensiun saat tengah berada di puncak karier.

"Anda tahu, hal itu (pensiun) sangat sulit ketika Anda memiliki kekuatan, ketika Anda terbaik di dunia, ketika Anda terkenal, ketika Anda memiliki uang, dan mengatakan 'tidak' untuk segalanya. Ini sangat sulit," kata Nurmagomedov, dikutip BolaSport.com dari Sportskeeda.

 

Pernyataan Khabib Nurmagomedov yang menyebut soal "kekuatan" dan "terbaik di dunia" itulah yang kemudian menjadi sorotan Conor McGregor.

McGregor merasa terganggu dengan ucapan Nurmagomedov, sehingga meluapkan kalimat bernada satire di akun Twitter-nya.

Meski tidak me-mention siapapun dalam cuitannya, rasanya cukup jelas bahwa cuitan McGregor tersebut ditujukan kepada Nurmagomedov.

Baca Juga: Sudah deh Marc Marquez, Mengaku Saja Memang Mau Comeback di MotoGP Qatar 2021

Selain menyebut Nurmagomedov tak punya kekuatan sama sekali, sosok berjuluk The Notorious itu juga menyentil masa lalu Nurmagomedov yang seringkali bergulat dengan beruang.

"8 KO/TKO dalam 30 pertarungan = kekuatan nol," tulis McGregor, dikutip BolaSport.com dari Sportskeeda.

"Jangan lupakan boneka beruang ya," tulis dia menambahkan.

Cuitan soal 8 KO/TKO dalam 30 pertarungan sangat mirip dengan catatan pertarungan yang dimiliki Khabib Nurmagomedov semasa aktif sebagai petarung UFC.

Hingga pensiun, Nurmagomedov memiliki catatan kemenangan 29 yang diraih dengan cara 8 KO/TKO, 11 submission, 10 decision.

Hal inilah yang kemudian mengindikasikan bahwa cuitan Conor McGregor tersebut ditujukan kepada Nurmagomedov.

Baca Juga: UFC Vegas 22 - Si Mulut Besar Takluk, Bos UFC Sebut karena Mental Terganggu

Conor McGregor dan Khabib Nurmagomedov tercatat pernah bertarung di oktagon pada ajang UFC 229.

Jelang duel tersebut, tensi persaingan di antara kedua petarung sudah meninggi seiring dengan aksi trash talk yang kerap dilakukan McGregor.

Awalnya, Nurmagomedov tak menanggapi aksi berbau psywar dari McGregor tersebut.

Dia tetap sabar kendati terus diolok-olok McGregor sepanjang melakoni sesi konferensi pers.

Baca Juga: Jika Terpaksa, KTM Siap Bujuk Dani Pedrosa Comeback ke MotoGP

Nurmagomedov baru menunjukkan kebuasannya saat pertarungan melawan McGregor terjadi.

The Eagle tampil sebagai pemenang setelah McGregor memutuskan menyerah pada ronde keempat.

Usai laga, giliran Nurmagomedov yang meluapkan amarahnya dan menyerang bagian corner McGregor.

Hal yang diperbuat Nurmagomedov itu membuat seisi lokasi pertarungan menjadi rusuh.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : sportskeeda.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Sidang Komdis PSSI - Pelukan Oknum Suporter ke Pemain Persija Berbuah Hukuman Denda Puluhan Juta bagi Arema FC

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X