Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Penampilan Pemain Anyar PSS Sleman di Mata Dejan Antonic saat Laga Melawan Madura United

By Abdul Rohman - Selasa, 23 Maret 2021 | 19:59 WIB
Pelatih PSS Sleman, Dejan Antonic dalam konferensi pers jelang menghadapi Madura United, Senin (22/3/2021).
MEDIA PT LIGA INDONESIA BARU
Pelatih PSS Sleman, Dejan Antonic dalam konferensi pers jelang menghadapi Madura United, Senin (22/3/2021).

BOLASPORT.COM - Pada laga pertama Grup C Piala Menpora 2021, PSS Sleman harus mengakui keunggulan Madura United dengan skor 1-2, Selasa (23/3/2021).

Laga antara PSS Sleman vs Madura United digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Pada laga tersebut, beberapa pemain anyar PSS Sleman dipercaya tampil sejak menit awal, seperti Fabiano Beltrame, Kim Jeffrey Kurniawan, Irfan Jaya, dan Muhammad Dwi Rafi Angga.

Terlepas dari kekalahan yang didapat PSS Sleman, penampilan pemain anyar mampu membuat kesan bagus untuk Dejan Antonic, selaku pelatih tim.

Baca Juga: Curhatan Marco Motta setelah Persija Kalah dari PSM Makassar

Dejan Antonic mengapresiasi kinerja yang ditampilkan beberapa muka baru tersebut di PSS Sleman.

"Saya senang semua pemain bekerja keras," kata Dejan Antonic.

"Kami banyak datangkan pemain baru dan juga ada pemain muda," sambung Dejan Antonic.

Baca Juga: Paul Munster Tak Jamin Posisi Gelandang Kesayangan Shin Tae-yong di Skuad Bhayangkara Solo FC

Misalnya Muhammad Dwi Rafi Angga, dikatakan Dejan Antonic, dia tampil berani di lini depan PSS Sleman saat berhadapan dengan pemain pengalaman Madura United.

"Dia (Rafi) baru gabung sama kami, tapi dia bekerja keras lawan pemain senior, Madura United ada Jamie, Jacob (Pepper) Fachrudin (Ariyanto), dia berani," kata mantan pelatih Persib Bandung

"Saya lihat semua anak-anak bekerja keras," ujar Dejan Antonic dalam sesi jumpa pers seusai pertandingan, Selasa (23/3/2021).

Baca Juga: Bintang Persib Febri Hariyadi Akui Skuad Bali United Lebih Unggul

Meskipun di laga perdana harus merasakan kekalahan, Dejan Antonic yakin peluang PSS Sleman di grup C Piala Menpora 2021 masih terbuka lebar.

Ditambah, PSS Sleman akan segera kedatangan pemain asing yang sebelumnya masih absen.

Mereka adalah Aaron Evans, Nicolas Veles, dan Mario Maslac.

Baca Juga: Tak Hanya Lini Depan, Bali United Juga Waspadai Pemain Sayap Persib Bandung

"Sekali lagi, jalan kami masih panjang, masih ada waktu untuk persiapan tim," ujar pelatih kelahiran Serbia.

"Pemain asing sebentar lagi datang, kami pasti lebih kuat," ujar Dejan Antonic.

Pada laga kedua grup C Piala Menpora, PSS Sleman dijadwalkan bersua Persela Lamongan, Minggu (28/3/2021).

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

 

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil MotoGP 2025 Sudah Tertulis, Luca Marini Respons Banyaknya Ketertartikan Lihat Marc Marquez Juara Lagi

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136