BOLASPORT.COM - Pedri bicara soal peluang Sergio Ramos untuk main bersama dirinya di Barcelona.
Spekulasi soal masa depan Sergio Ramos di Real Madrid sedang mengemuka lantaran belum ada kesepatan kontrak baru.
Durasi kerja sang kapten akan habis tiga bulan lagi atau pada 30 Juni 2021.
Klub-klub Inggris macam Liverpool dan Manchester City pun disebut-sebut berminat untuk mengangkut Ramos secara gratis.
Lalu bagaimana dengan kemungkinan Barcelona merekrut Ramos?
Kalau menurut Pedri, hampir mustahil Ramos mendarat di Camp Nou.
Hal tersebut dikarenakan pekatnya aroma rivalitas antara Barcelona dan Real Madrid.
Baca Juga: VIDEO - Cristiano Ronaldo Bengong Nonton Gol Komedi Azerbaijan
"Sangat sulit bagi Ramos untuk gabung ke klub rival," ujar Pedri seperti dikutip BolaSport.com dari Sport.
"Dia seorang pemain hebat, tetpai saya bukan orang yang membuat keputusan soal perekrutan pemain," ujar gelandang berlabel anak emas Barcelona itu.
Menilik masa lalu, perpindahan pemain dari Madrid ke Barcelona pernah terjadi beberapa kali.
Salah satu contohnya adalah Luis Enrique yang kini melatih timnas Spanyol.
Dia hengkang ke Blaugrana pada 1996 setelah lima tahun membela Los Blancos.
Pria kelahiran Gijon itu pun menjelma menjadi legenda bersama Barca.
Enrique membantu raksasa Catalunya meraih enam gelar dalam kurun waktu delapan tahun.
Baca Juga: Detik-detik Blunder Konyol Ronaldo, Tak Bisa Bedain Pemain Portugal dan Lawan?
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Sport |
Komentar