BOLASPORT.COM - Bek Persija Jakarta, Otavio Dutra, membidik kemenangan saat melawan Borneo FC.
Persija Jakarta dijadwalkan akan melawan Borneo FC pada laga kedua Grup B Piala Menpora 2021 di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Sabtu (27/3/2021).
Otavio Dutra mengatakan ia dan rekan-rekannya sudah melupakan momen kekalahan 0-2 dari PSM Makassar pada laga perdana Grup B di Stadion Kanjuruhan, Senin (22/3/2021).
Tim pelatih Persija Jakarta juga sudah memberikan materi taktik agar bisa membungkam Borneo FC.
Meski begitu, Otavio Dutra menyakini tidak mudah untuk bisa meraih kemenangan melawan Borneo FC.
Sebab, Borneo FC juga membutuhkan kemenangan perdananya di Grup B Piala Menpora 2021.
Baca Juga: Kabar Terbaru Shin Tae-yong di Ruang HCU dari Kedubes Korea Selatan
Sebelumnya, Borneo FC juga menelan kekalahan 0-1 dari Bhayangkara Solo FC di Stadion Kanjuruhan, Senin (22/3/2021).
Menurut Otavio Dutra, pertandingan nanti akan berjalan menarik.
"Dalam beberapa hari terakhir tim pelatih sudah memberikan kami taktik untuk bermain seperti apa melawan Borneo FC," kata Otavio Dutra, Jumat (26/3/2021).
Baca Juga: Intip Daftar Belanjaan Barcelona: 3 Pemain Gratisan, 1 Bomber Supermahal
"Kami sudah latihan dan sudah tahu juga bagaimana kekuatan mereka," ucap bek asal Brasil itu.
Otavio Dutra berharap Macan Kemayoran bisa bermain lebih bagus saat berjumpa Borneo FC.
Mental bertanding para pemain Persija Jakarta juga harus melebihi laga saat berjumpa PSM Makassar.
Baca Juga: Tolak Laga Perebutan Gelar, Dustin Poirier Pilih Rematch Lawan Conor McGregor
"Semoga besok kami bisa bermain jauh lebih bagus lagi."
"Kami harus fokus dan semoga bisa meraih kemenangan," ucap pemain naturalisasi itu.
View this post on Instagram
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar