BOLASPORT.COM - Pelatih Bali United, Stefano Cugurra respek terhadap lawannya yang merupakan tim promosi Liga 2 2019.
Bali United akan melanjutkan perjuangannya untuk bisa lolos babak penyisihan Grup D Piala Menpora 2021.
Sebelumnya, tim berjuluk Serdadu Tridatu meraih hasil kurang memuaskan pada laga perdana setelah ditahan imbang Persib 1-1, Rabu (24/3/2021).
Menatap laga kedua, Bali United bakal menantang tim asal ujung barat Indonesia, Persiraja Banda Aceh.
Laga ini menjadi harga mati Bali United untuk mengamankan poin penuh dari Persiraja.
Sebab, Persiraja sebelumnya berhasil memenangkan laga perdana atas Persita.
Atas raihan tersebut, tim orange tersebut kini berada di puncak klasemen sementara Grup D.
Jika Bali United berhasil menang, praktis tim asuhan Stefano Cugurra ini akan mengemas empat poin dan berkesempatan membalikkan posisi klasemen.
Oleh karena itu, Stefano Cugurra optimistis anak asuhnya mampu bermain maksimal dan bisa memetik tiga poin dari Persiraja.
"Ya, kompetisi Piala Menpora dalam babak penyisihan hanya tiga pertandingan. Tentu tim harus kerja keras buat dapat poin maksimal," ucapnya dikutip dari laman resmi klub.
"Tim Bali United harus lawan Persiraja dan harus menang untuk dapat melewati posisi mereka."
"Mereka punya tiga poin di laga sebelumnya, ketika besok kami bisa menang tentu kami punya empat poin," ungkap Teco sapaan akrabnya.
Baca Juga: Sudah Bertekad untuk Move On, Pelatih PSS Malah Hampa akan Informasi Tim Lawan
Meski melawan tim berlabel promosi Liga 2 2019, pelatih asal Brasil tersebut enggan memandang sebelah.
Menurutnya, Persiraja bermain mengesankan ketika membekuk Persita dengan skor telak 3-1.
Fokus pada persiapan tim dan tetap waspada menjadi kunci Teco menatap laga kedua nanti.
"Bali United tetap respek dengan Persiraja, mereka tim yang kerja keras saat di Liga 2 untuk bisa promosi ke Liga 1 2020," ujarnya.
"Saat tahun lalu sudah berada di Liga 1, mereka baru bermain tiga pertandingan sebelum kompetisi berhenti. Kami tetap harus kerja keras untuk hasil maksimal," ujar Teco.
Laga yang akan digelar Senin (29/3/2021) akan mempertemukan Bali United dengan eks pemainnya yakni, Miftahul Hamdi.
Mantan pemain Timnas U-19 Indonesia ini sempat berseragam Bali United pada musim 2019.
Akan tetapi, karena kalah bersaing dengan striker ainnya, ia memutuskan pindah awal musim 2020.
View this post on Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Baliutd.com |
Komentar