Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Belum Juga Jadi Monster di AC Milan, Kesempatan Mandzukic Cuma Tinggal 10 Laga

By Rebiyyah Salasah - Senin, 29 Maret 2021 | 20:50 WIB
Penyerang AC Milan, Mario Mandzukic.
TWITTER.COM/GOAL
Penyerang AC Milan, Mario Mandzukic.

BOLASPORT.COM - Striker anyar AC Milan yang belum juga jadi monster, Mario Mandzukic, diklaim hanya memiliki 10 laga untuk menentukan masa depannya di San Siro. 

Mario Mandzukic didatangkan AC Milan pada Januari 2021 dengan status bebas transfer setelah sebelumnya memutus kontrak dengan klub asal Qatar, Al-Duhail.

Penyerang berusia 34 tahun itu menandatangani kontrak berdurasi 6 bulan di AC Milan dengan opsi perpanjangan satu tahun.

Menggunakan nomor punggung terkutuk, yaitu 9, Mandzukic bertekad untuk menjadi monster di San Siro seperti halnya Zlatan Ibrahimovic

Baca Juga: Jangan Main-main dengan Kutukan Nomor 9 AC Milan, Mario Mandzukic Korban Terbaru

"Dia (Ibrahimovic) masih monster di lapangan dan saya akan mencoba untuk menjadi yang sama," kata Mandzukic pada Januari lalu, dikutip BolaSport.com dari Football Italia. 

"Saya pikir kami akan melakukannya dengan sangat baik bersama-sama," tambahnya.

AC Milan sendiri mendatangkan Mandzukic untuk menjadi amunisi tambahan untuk mengarungi paruh kedua musim ini. 

Selain itu, pengalamannya selama ini diharapkan bisa membuat Mandzukic jadi mentor bagi pemain-pemain muda I Rossoneri. 

Pasalnya, dia telah mencicipi beragam gelar sehingga mental juaranya tak perlu dipertanyakan lagi.

Karier Mandzukic memang dilengkapi gemerlap trofi bergengsi saat membela Dinamo Zagreb, Bayern Muenchen, Atletico Madrid, Juventus, dan Al-Duhail.

Secara total, dia telah mencicipi 23 trofi sepanjang kariernya. 

Namun, kenyataan bahwa dia tak merumput selama 10 bulan tampaknya berpengaruh besar pada kondisi striker asal Kroasia itu. 

Baca Juga: Mario Mandzukic Sudah Siap Terima Tantangan Baru di AC Milan

Baru empat kali memperkuat AC Milan di Liga Italia, Mandzukic harus absen karena cedera. 

Menurut statistik Transfermarkt yang dikutip BolaSport.com, dia baru bermain dalam 158 menit yang terbagi dalam 4 pertandingan Liga Italia dan satu Liga Europa. 

Mandzukic pun belum mampu menunjukkan dirinya sebagai monster di lapangan dengan menit bermain yang minim itu. 

Dia belum mencetak satu gol pun untuk AC Milan sejak didatangkan ke San Siro.

Padahal dia punya kesempatan untuk melakukan hal tersebut, khususnya dalam laga melawan Atalanta, Crotone, dan Spezia. 

Di laga kontra Atalanta ketika AC Milan takluk 0-3 pada 23 Januari lalu, Mandzukic hampir mencetak gol hanya semenit setelah masuk ke lapangan.

Akan tetapi, tembakannya dari jarak dekat mentok di tangan kiper Pierluigi Gollini.

Ketika menghadapi Crotone pada 7 Februari, Mandzukic sudah nyaris menambah keunggulan AC Milan menjadi 5-0.

Namun, tiba-tiba kiper Alex Cordaz berhasil memblok sundulannya yang mengarah ke gawang.

Terakhir saat AC Milan secara mengejutkan kalah 0-2 dari Spezia enam hari berselang. 

Mandzukic nyaris mencetak gol di menit-menit terakhir, tapi sundulannya menyambut tendangan bebas Samu Castillejo malah melebar.

Baca Juga: Bikin Cristiano Ronaldo Murka, Wasit Danny Makkelie Akhirnya Buka Suara

Performanya di lapangan itu dikabarkan menimbulkan keraguan soal masa depan Mandzukic di San Siro. 

Kontraknya akan berakhir pada Juni mendatang dan opsi perpanjangan kontrak akan diberikan jika AC Milan lolos ke Liga Champions. 

Kendati demikian, menurut laporan Calciomercato yang dilansir BolaSport.com, keputusan Paolo Maldini dan Frederic selaku Direktur Olahraga AC Milan juga akan berpengaruh.

Mereka akan membuat keputusan tentang perpanjangan kontrak hanya setelah perenungan yang cermat pada kinerja sang pemain. 

Inilah mengapa 10 pertandingan terakhir pada musim ini akan menjadi penting bagi Mandzukic untuk meyakinkan klub untuk mengaktifkan klausul yang disepakati pada bulan Januari. 

Sepuluh laga tersebut semuanya ada di ajang Liga Italia

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : football Italia, Calcimercato, Transfermarkt.com
REKOMENDASI HARI INI

2 Klub Liga Top Eropa Incar Kevin Diks, Salah Satunya Tim Milik Orang Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136