BOLASPORT.COM - Pernyataannya soal pulang ke Real Madrid bikin heboh, Gareth Bale lantas memberikan klarifikasi.
Gareth Bale berkostum Tottenham Hotspur untuk kali kedua setelah diboyong dari Real Madrid pada awal musim 2020-2021.
Winger asal Wales itu pulang ke klub yang dibelanya pada selang 2007-2013 dengan status pemain pinjaman.
Bale mendapat kontrak peminjaman selama semusim.
Kembalinya Bale ke Spurs tak lepas dari performanya yang terus merosot bersama Madrid.
Baca Juga: Mislintat Ungkap Kegagalan Borussia Dortmund Rekrut Kylian Mbappe
Pada musim 2019-2020, Bale hanya tampil sebanyak 20 kali dengan Madrid di seluruh kompetisi.
Dari jumlah penampilan tersebut, pemain berusia 31 tahun itu mencetak 3 gol.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Goal International, Marca |
Komentar