BOLASPORT.COM - Legenda UFC, Anderson Silva, secara resmi telah mengumumkan akan duel melawan juara tinju dunia, Julio Cesar Chavez Jr.
Anderson Silva baru saja didepak oleh UFC pada akhir tahun lalu setelah menelan kekalahan dari Uriah Hall.
Setelah keluar dari oktagon, Anderson Silva tidak putus asa mencari tempat baru dalam melanjutkan kariernya sebagai petarung.
Pilihan yang dijatuhkan Silva kemudian menjadi petinju walau usia saat ini sudah menginjak 45 tahun.
Baca Juga: Setelah Mike Tyson, Roy Jones Jr Bidik Duel Lawan Legenda UFC
Silva dijadwalkan bentrok dengan mantan juara tinju dunia kelas menengah, Julio Cesar Chavez Jr, di Stadion Jalisco, Guadalaraja, Meksiko, pada 19 Juni mendatang.
Dia pun mengaku antusias menatap laga ke depan karena masih diberikan kesempatan untuk melakoni pertarungan.
"Ketika saya melihat kembali perjalan saya, saya melihat tidak ada yang sia-sia," kata Silva kepada TMZ, dikutip BolaSport.com dari Thesun.co.uk.
"Saya senang mendapatkan kesempatan menunjukkan kemampuan tinju saya dengan Julio Cesar Chavez Jr."
Baca Juga: Setelah Mike Tyson, Roy Jones Jr Juga Ingin Gebuk GOAT UFC Ini
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Thesun.co.uk |
Komentar