BOLASPORT.COM - Gelandang timnas U-22 Indonesia, Hanif Sjahbandi, baru saja menelan pil pahit seusai klubnya, Arema FC, tersisih lebih dini di Piala Menpora 2021.
Arema FC dipaksa mengakhiri petualangan di Piala Menpora 2021 setelah kalah tipis 2-3 dari PSIS Semarang di laga pamungkas Grup A.
Duel kedua tim digelar di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Selasa (30/3/2021).
Baca Juga: Jadi Tim Pertama Lolos ke Perempat Final, Barito Putera Pilih Merendah
Ini merupakan kekalahan beruntun Singo Edan setelah sebelumnya dibekuk Barito Putera di laga kedua.
Alhasil, Arema FC terperosot ke posisi buncit klasemen akhir Grup A Piala Menpora 2021 dengan hanya mengoleksi 1 poin dari 3 pertandingan.
Menyikapi kegagalan Arema FC di turnamen pramusim, Hanif Sjahbandi turut memberikan suara.
Menurut dia, para pemain sudah mengeluarkan kemampuan terbaik dan bermain cukup bagus dalam tiga partai.
Baca Juga: Komentar Pahlawan Barito Putera Usai Lolos ke 8 Besar Piala Menpora
Hanif juga memuji usaha tim pelatih dan manajemen Arema yang sudah berjuang mempersiapkan tim dengan waktu sedikit.
"Mengesampingkan hasil tadi, saya mengapresiasi kerja keras teman-teman, manajemen, dan staf pelatih," tutur Hanif Sjahbandi.
"Di turnamen pramusim segala hal bisa terjadi. Semua sama-sama memiliki waktu persiapan mepet dan hasil yang kami dapatkan kurang memuaskan," imbuhnya.
Hanif menambahkan kegagalan di Piala Menpora bisa dijadikan evaluasi sebelum Arema FC mentas di Liga 1 2021 pada Juni mendatang.
"Kami mengambil pelajaran berharga di turnamen ini untuk menatap Liga 1," ucap Hanif.
"Semoga kami segera berbenah agar di liga tidak mengulangi hal serupa," pungkasnya.
View this post on Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar