BOLASPORT.COM - Legenda Juventus, Alessandro Del Piero, menyebut Cristiano Ronaldo lebay karena membuang ban kapten dan kabur dari lapangan dalam laga Portugal versus Serbia.
Alessandro Del Piero mengkritik aksi ngamuk Cristiano Ronaldo usai golnya tak disahkan wasit.
Momen kontroversial itu terjadi pada matchday kedua Grup A Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa antara timnas Serbia dan timnas Portugal yang berlangsung di Stadion Rajko Mitic, Sabtu (27/3/2021) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.
Dalam laga tersebut, Portugal yang sempat unggul 2-0 akhirnya harus bermain imbang dengan skor 2-2.
Brace Diogo Jota pada menit ke-11 dan 36 disamakan Serbia lewat gol dari Aleksandar Mitrovic (46') dan Filip Costic (60').
Baca Juga: Koeman Ogah Angkut Aguero ke Barcelona, Pemain Incarannya Sudah Dapat Restu
A Selecao, julukan timnas Portugal, mestinya kembali unggul pada injury time atau tepatnya pada menit ke-90+3 melalui gol Cristiano Ronaldo.
Namun, gol tersebut tidak disahkan oleh wasit Danny Makkelie karena bola dinilai belum melewati garis gawang saat diselamatkan bek Serbia, Stefan Mitrovic.
Padahal, melalui tayangan ulang, bola sudah melewati garis gawang.
Sontak, Ronaldo langsung mengajukan protes karena tak terima dengan keputusan tersebut.
Aksi protes Ronaldo justru berbuah kartu kuning untuknya.
Kecewa dengan sikap wasit, pemain berusia 36 tahun ini kemudian kabur dari lapangan sebelum peluit panjang tanda pertandingan berakhir dibunyikan.
Baca Juga: Konfirmasi ke Bruno Fernandes, Matic Punya Bukti Gol Cristiano Ronaldo Vs Serbia Tak Sah
Saat berjalan keluar, Ronaldo sempat membuang ban kapten yang melingkar di lengannya.
Aksi ngamuk Cristiano Ronaldo di laga tersebut rupanya mendapat komentar dari Alessandro Del Piero.
Del Piero mengaku memaklumi kemarahan Ronaldo.
Akan tetapi, dia sama sekali tak membenarkan sikap peraih Ballon d'Or 5 kali itu.
Baca Juga: Pep Guardiola Ibaratkan Sergio Aguero Seperti Lionel Messi Versi Liga Inggris
Dia menyebut reaksi Ronaldo terlalu lebay.
"Itu adalah reaksi berlebihan," kata Del Piero seperti dikutip BolaSport.com dari ESPN.
"Dia seharusnya tidak bertindak seperti ini, dengan cara itu."
"Tidak apa-apa untuk marah, tidak apa-apa untuk membicarakannya dengan wasit, tetapi untuk melempar ban kapten dan terus seperti ini terlalu berlebihan bagi seseorang yang merupakan kapten tim dan mewakili sosok ikonik seperti dia."
"Saya juga memahami momen, pentingnya pertandingan dan juga ambisi pribadi yang dia berikan dalam semua yang dia lakukan," tutur mantan striker timnas Italia ini menambahkan.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | ESPN |
Komentar