BOLASPORT.COM - Dua tim memastikan lolos ke babak perempat final Piala Menpora 2021, sedangkan 4 tim dipastikan tersingkir.
Memasuki matchday ketiga Piala Menpora 2021, dua tim dari grup A memastikan diri lolos ke babak 8 besar.
Keduanya yakni Barito Putera dan PSIS Semarang.
Barito Putera memastikan diri lolos usai menahan imbang Tira Persikabo 2-2 di Stadion Manahan Solo, pada Selasa (30/3/2021).
Barito Putra sempat tertingal lebih dulu lewat gol Tira Persikabo yang dicetak oleh Ahmad Nufiandani pada menit ke-36 dan Andy Setyo ke-50.
Baca Juga: Rumor Transfer - Resmi Pamit dari Persita, Hamka Hamzah di Antara 3 Peran untuk Klub Raffi Ahmad
Namun mereka mampu mengejar ketertinggalan melalui gol Cassio de Jesus menit ke-48 dan gol telat M Firly di penghujung laga.
Tambahan satu poin cukup mengantarkan Barito Putera maraih tiket pertama babak perempat final.
Tim asuhan Djajang Nurdjaman kini mengoleksi lima poin yang tak mungkin dikejar lagi terlepas dari hasil laga PSIS Semarang melawan Arema FC.
Sementara itu di laga lain, PSIS Semarang secara dramatis mengalahkan Arema FC 3-2 pada laga yang digelar di Stadion yang sama malam harinya.
Sejatinya Arema mampu unggul terlebih dulu pada menit ke-9.
Dedik Setiawan mencoba mencetak gol dari sisi kiri gawang PSIS.
Sepakannya membentur Ferdyan Sugiantoro, sehingga tanpa sengaja masuk ke gawang Jandia Eka. 1-0.
Baca Juga: Penyebab Bambang Pamungkas Digugat - Mantan Istri Siri Mengandung, 2 Anak Ingin Diakui
PSIS baru bisa menyamakan kedudukan di penghujung babak pertama.
Melalui kemelut di depan gawang Arema FC, Komarudin berhasil mencetak gol. 1-1.
Di babak kedua, PSIS berbalik unggul lewat sepakan bebas Pratama Arhan dari sisi kanan.
Anak asuhan Shin Tae-yong itu melepas tendangan dengan kaki kiri yang tak mampu dibendung kiper Arema FC. 2-1 untuk Mahesa Jenar.
Arema FC kembali menyamakan kedudukan lewat eksekusi penalti Dedik Setiawan pada menit ke-66. 2-2.
Saat lini pertahanan Singo Edan lengah, PSIS mampu mencetak gol kemenangan pada menit ke-90.
Riyan Ardiyansah yang tak terkawal ammpu menaklukkan kiper Arema untuk membuat skor jadi 3-2.
Baca Juga: Liverpool Butuh Ketenangan Selama 8 Hari, Mohamed Salah Justru Bunuh Diri di Depan Real Madrid
View this post on Instagram
Dengan kemenangan ini, PSIS dipastikan melaju ke babak perempat final Piala Menpora 2021 usai resmi menjuarai grup A dengan poin 7.
Laskar Mahesa Jenar juga menorehkan catatan unik, yakni selalu mencetak 3 gol dalam setiap laga di Piala Menpora 2021.
TIM YANG LOLOS KE 8 BESAR
1. Barito Putera
2. PSIS Semarang
TIM YANG TERSINGKIR
1. Persita Tangerang
2. Borneo FC Samarinda
3. Persikabo 1973
4. Arema FC
Baca Juga: Skenario Persija, PSM, dan Bhayangkara Solo FC Lolos ke Perempat Final Piala Menpora 2021
Klasemen Akhir Grup A
1. PSIS Semarang 3 2 1 0 9-6 +3 7
2. Barito Putera 3 1 2 0 7-6 +1 5
3. Persikabo 1973 3 0 2 1 4-6 -2 2
4. Arema FC 3 0 1 2 4-6 -2 1
Hari ini, dua tim akan menyusul langkah PSIS semarang dan Barito Putera ke babak8 besar Piala Menpora 2021.
Dari grup B, 3 tim masih berpoeluang lolos yakni Persija Jakarta, Bhayangkara FC dan PSM Makassar.
Satu tim telah dipastikan tersingkir yakni Borneo FC.
View this post on Instagram
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar