BOLASPORT.COM - Pemain Persiraja Banda Aceh, Asep Budi Santoso meminta dukungan warga Aceh untuk mendoakan timnya lolos ke babak selanjutnya Piala Menpora 2021.
Seperti diketahui, Persiraja Banda Aceh saat ini berada diperingkat tiga Grup D Piala Menpora 2021 terpaut satu poin dari Persib Bandung dan Bali United.
Namun untuk bisa lolos ke babak selanjutnya, Persiraja Banda Aceh harus menang atas Persib Bandung di laga terakhirnya.
Tentu bukan sesuatu yang mudah karena diakui oleh para pemain Persiraja Banda Aceh, Persib Bandung unggul materi pemain.
Baca Juga: Michael Orah Beri Wejangan untuk Bali United Demi Kunci Tiket 8 Besar, Apa Itu?
Namun bukan berarti Persiraja Banda Aceh tidak bisa mengalahkan Persib Bandung.
Pasalnya dalam sepak bola apapun bisa saja tejadi.
Untuk itu para pemain Persiraja Banda Aceh akan bermain semaksimal mungkin demi bisa memenangkan pertandingan.
"Saya dan teman-teman besok akan main lepas."
"Insya Allah kami akan bekerja keras semaksimal mungkin," katanya saat jumpa pers jelang laga yang juga dihadiri oleh Bolasport.com via Zoom, Kamis (1/4/2021).
Meski begitu, pemain asal Garut tersebut enggan membicarakan hasil pertandingan.
Menurutnya semua itu ia serahkan kepada Tuhan.
Terpenting dirinya dan rekan lainnya berusaha dengan keras dan bermain lepas.
Demi memperlancar tekadnya tersebut, Asep Budi Santoso meminta bantuan kepada masyarakat Aceh yang selalu mendukungnya selama ini.
"Untuk hasil kami berikan semuanya kepada Allah, yang penting kami akan berusaha bermain sekuat tenaga dengan lepas dan enjoy," ungkapnya.
"Untuk itu saya meminta dukungan masyarakat Aceh," tutupnya.
Baca Juga: Pantau Pemain Incaran di Piala Menpora 2021, Jacksen F Tiago Ingin Bawa Yakob Sayuri
View this post on Instagram
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar