Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lee Chong Wei Mulai Percaya Lee Zii Jia Bisa Jadi Suksesornya

By Diya Farida Purnawangsuni - Kamis, 1 April 2021 | 18:15 WIB
Pebulu tangkis Malaysia, Lee Zii Jia
TWITTER.COM/BA_MALAYSIA
Pebulu tangkis Malaysia, Lee Zii Jia

BOLASPORT.COM - Legenda bulu tangkis Malaysia, Lee Chong Wei, mengisyaratkan bahwa dia mulai percaya Lee Zii Jia bisa menjadi suksesornya.

Lee Zii Jia menjadi pusat perhatian usai meraih gelar juara tunggal putra pada turnamen All England Open 2021 yang berlangsung di Birmingham Arena, Birmingham, Inggris, 17-21 Maret lalu.

Titel kampiun yang diraih Lee Zii Jia itu terasa kian istimewa karena dia mendapatkannya dengan mengalahkan pemain nomor 1 dan 2 dunia sekaligus.

Zii Jia menyingkirkan Kento Momota (Jepang) yang berperingkat kesatu dunia pada babak perempat final, sementara sang pemain berperingkat kedua, Viktor Axelsen (Denmark), dipecundangi pada laga final.

Zii Jia pun resmi mencatatkan dirinya sebagai pemain tunggal putra Malaysia keenam yang berhasil menjadi jawara pada turnamen bulu tangkis tertua di dunia itu.

Baca Juga: Sudah Jadi Juara All England Open, Lee Zii Jia Kini Bidik Nomor 1 Dunia

Merespons pencapaian Lee Zii Jia tersebut, Lee Chong Wei pun mengaku terkesima.

Chong Wei menilai, Zii Jia mampu bangkit dari hasil buruk yang dia dapat sebelumnya pada turnamen seri Asia di Thailand, Januari 2021.

Peraih tiga medali perak Olimpiade itu juga mengatakan bahwa Zii Jia telah memiliki mental bertanding yang matang seperti dirinya dulu.

Baca Juga: Merasa Cuma Atlet Biasa, Lee Zii Jia Pilih Kembali Latihan pada Hari Ulang Tahunnya

"Ketika tampil pada turnamen besar, semuanya bergantung pada performa dan keberanian. Siapa yang bisa mengendalikannya lebih baik, akan menang," tutur Chong Wei, dikutip dari NST.

"Itulah kenapa Anda sering melihat kejutan dalam turnamen-turnamen besar seperti Olimpiade dan Kejuaraan Dunia."

"Zii Jia mampu bangkit dari start buruknya tahun ini dan mengalahkan sang favorit, Kento Momota. Saya sangat bahagia untuk dia," kata Chong Wei lagi.

Pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Lee Chong Wei, saat menghadiri konferensi pers.
NUGYASA LAKSAMANA/BOLASPORT.COM
Pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Lee Chong Wei, saat menghadiri konferensi pers.

Lebih lanjut, Lee Chong Wei merasa Lee Zii Jia bisa menjadi suksesornya dengan meraih medali pada Olimpiade Tokyo 2020.

Syaratnya, Zii Jia wajib tampil sebaik pada All England Open 2021.

"Jika Zii Jia bisa bermain seperti itu pada Olimpiade, maka dia jelas adalah penantang untuk meraih medali," ucap Chong Wei.

"Namun, jika performanya turun seperti yang terjadi pada seri Asia di Thailand, maka hal itu akan sulit," kata dia menambahkan.

Baca Juga: Pengalaman Dampingi Lee Chong Wei Bantu Hendrawan Bangkitkan Lee Zii Jia Juarai All England

Selain mulai yakin dengan permainan Lee Zii Jia, Lee Chong Wei berargumen, para pemain Malaysia juga punya sejarah yang cukup baik pada pesta olahraga dunia empat tahunan tersebut.

Pada Olimpiade Rio 2016 misalnya.

Kala itu, tak banyak yang memprediksi pasangan ganda putra Goh V Shem/Tan Wee Kiong dan pasangan ganda campuran Chan Peng Soon/Goh Liu Ying bakal menembus final.

Nyatanya, hal tersebut terjadi dan Malaysia berhasil membawa pulang tiga medali perak dari cabang olahraga bulu tangkis.

Baca Juga: Hendrawan Ungkap Lee Zii Jia Nyaris Ditarik Mundur dari All England Open 2021

Satu medali perak lainnya disumbang oleh Lee Chong Wei.

"Jika Anda mengingat Olimpiade Rio 2016, ekspetasi sangat tinggi dalam diri pasangan ganda putra Korea Selatan, Lee Yong-dae/Yoo Yeon-seong, untuk meraih medali emas," tutur Chong Wei.

"Namun, mereka malah dikalahkan Goh/Tan pada babak perempat final."

"Tidak ada yang menduga Goh/Tan atau bahkan Chan/Goh akan mencapai final Olimpiade, tetapi mereka melakukannya. Itulah yang terjadi pada turnamen besar," kata Chong Wei lagi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : nst.com.my
REKOMENDASI HARI INI

Tinggal Sebentar Lagi, Inilah Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136