BOLASPORT.COM - Chelsea mendapatkan kabar buruk soal penyerang sayapnya, Christian Pulisic, usai dibantai klub medioker, West Bromwich Albion.
Chelsea menelan kekalahan ketika menjamu West Bromwich Albion dalam laga pekan ke-30 Liga Inggris 2020-2021.
Bermain di Stamford Bridge, Sabtu (3/4/2021) malam WIB, Chelsea keok 2-5.
Menurut catatan Premier League, Chelsea sejatinya tampil mendominasi di pertandingan tersebut.
Chelsea memegang ball possession hingga 67 persen.
Baca Juga: Peluang Scudetto Tipis, Juventus Alihkan Fokus Lolos ke Liga Champions
Dari segi peluang, Chelsea melepaskan 18 tembakan dengan 8 mengarah ke gawang.
Adapun West Brom membuat 14 kesempatan yang 7 di antaranya menuju tepat sasaran.
Pada laga itu, Chelsea sempat membuka skor lebih dulu lewat gol dari Christian Pulisic pada menit ke-27.
Namun, kartu merah yang diterima Thiago Silva pada menit ke-29 menghancurkan permainan The Blues.
Terbukti, West Brom mampu berbalik unggul sebelum paruh pertama berakhir melalui brace Matheus Pereira (menit ke-45+2 dan 45+4).
Chelsea semakin menderita di babak kedua setelah Callum Robinson mengemas gol ketiga (63').
Baca Juga: Klub London Jadi Sasaran Empuk Favorit Liverpool untuk Cetak Gol Tandang
Lima menit berselang, West Brom kembali nyekor lewat Mbaye Digne.
Chelsea sempat memperkecil ketertinggalan melalui gol yang diciptakan Mason Mount (71').
Namun, usaha itu akhirnya sia-sia setelah Robinson menutup pesta gol West Brom dengan tembakan first time kaki kanan di dalam kotak penalti pada menit ke-90+1.
Kekalahan tersebut terbilang mengejutkan karena Chelsea menyongsong laga ini dengan catatan luar biasa.
Sejak diasuh Thomas Tuchel, klub asal London itu tak terkalahkan dalam 14 laga terakhir di semua ajang.
Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Spanyol - Keunggulan Rawan Real Madrid atas Barcelona Jelang El Clasico
Rinciannya, Chelsea meraup 10 kemenangan dan 4 hasil imbang.
Hasil minor Chelsea atas West Brom semakin diperparah usai Thomas Tuchel mengumumkan bahwa Christian Pulisic mengalami cedera.
Tuchel menjelaskan bahwa penyerang asal Amerika Serikat itu kembali menderita cedera hamstring.
Pulisic hanya mampu bermain selama satu babak dan digantikan oleh Mason Mount usai turun minum.
Ini merupakan cedera otot keempat yang dialami Pulisic pada musim 2020-2021 dan yang kedelapan secara keseluruhan sejak bergabung dengan Chelsea pada musim panas 2019.
"Christian melakukan pemanasan ketika dia hendak kembali bermain pada babak kedua," kata Tuchel seperti dikutip BolaSport.com dari laman resmi Chelsea.
"Namun, dia mengatakan bahwa merasa hamstring-nya tidak akan bertahan jika dia melanjutkan pertandingan."
"Jadi kami harus segera mengambil keputusan untuk menggantinya," tutur juru taktik asal Jerman ini menambahkan.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Chelsea FC |
Komentar