Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arema FC Butuh Pelatih, Sang Mantan Beri Kode dan Siap Balikan

By Arif Setiawan - Senin, 5 April 2021 | 21:45 WIB
Logo Arema FC.
NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM
Logo Arema FC.

BOLASPORT.COM - Manajer Arema FC, Ruddy Widodo mengaku saat ini yang dibutuhkan timnya adalah seorang pelatih.

Apa yang diungkapkan Ruddy tersebut didasari dari hasil minor yang didapatkan Arema FC di Piala Menpora 2021.

Seperti yang diketahui, dari tiga laga yang dilalui, Arema FC menelan dua kali kekalahan dan sekali imbang.

Dengan hasil tersebut, Singo Edan dipastikan tak bisa lolos ke babak selanjutnya.

Ruddy menyebut salah satu penyebab buruknya penampilan Arema FC adalah tidak adanya sosok pelatih kepala.

Baca Juga: Soal Rencana Perubahan Sistem Skor, BAM Bakal Minta Tanggapan Pemain

Oleh sebab itu, untuk sekarang fokus utama Arema FC yakni mencari pelatih.

"Melihat hasil memang sangat mengecewakan karena Arema FC tidak pernah menang hanya satu kali imbang," kata Ruddy, dilansir BolaSport.com dari Antara.

"Saat ini yang paling mendesak adalah adanya pelatih kepala," ujarnya.

Lebih lanjut, Ruddy berharap dalam waktu dekat Arema FC segera menemukan sosok yang pas untuk mengisi posisi pelatih.

Baca Juga: Cari Sponsor Baru, Sriwijaya FC Berikan Syarat: Harus Miliki Hal Ini

Setidaknya sebelum Piala Menpora 2021 berakhir masalah ini sudah terselesaikan.

"Saya ingin cepat, supaya bisa berlatih dengan pelatih kepala baru," ucap Ruddy.

"Mudah-mudahan paling lama pada final Piala Menpora 2021," tuturnya.

Sementara itu, belum lama ini dikabarkan bahwa nama Milomir Seslija menjadi salah satu nama yang dirumorkan bakal menjadi pelatih Arema FC.

Baca Juga: Alasan Madura United Belum Bisa Tinggalkan Kota Bandung

Sebagai informasi, Milomir merupakan mantan pelatih Arema FC di musim 2019 lalu.

Akan tetapi Milomir membantah hal tersebut.

Dikutip dari Surya Malang, Milomir menegaskan hingga sekarang dirinya tak pernah dihunbungi oleh pihak Arema FC.

"Sejauh ini saya tidak berhubungan sama sekali dengan bos ataupun manajemen Arema FC," kata Milomir.

Pelatih Arema FC, Milomir Seslija.
PERSIB.CO.ID
Pelatih Arema FC, Milomir Seslija.

Baca Juga: PSIS Semarang Perbaiki Kelemahan Tim Jelang Kontra PSM Makassar di Babak 8 Besar

Terlepas dari semua itu, Milomir sejatinya memiliki keinginan untuk kembali melatih Arema FC.

Pelatih berusia 56 tahun bahkan menegaskan untuk sekarang menempatkan Arema FC sebagai tim yang ingin ia latih.

"Arema akan menjadi yang terdepan di hatiku," ujar Milomir.

Artikel ini telah tayang di Surya Malang dengan judul 'Arema Terdepan di Hatiku' Jawaban Milomir Seslija saat Ditanya Peluang Kembali ke Markas Singo Edan

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Mochamad Hary Prasetya
Sumber : Antaranews, Surya Malang
REKOMENDASI HARI INI

3 Pemain Dipastikan Batal Perkuat Timnas Indonesia di Bali untuk ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X