BOLASPORT.COM - Keputusan besar diambil Korea Utara terhadap penyelenggaraan Olimpiade Tokyo 2020 yang akan berlangsung pada 23 Juli-8 Agustus 2021.
Dikutip dari independent.co.uk, Korea Utara telah resmi mengundurkan diri dari Olimpiade Tokyo 2020 dengan alasan pandemi virus Corona alias Covid-19.
Negara tetangga Korea Selatan itu pun menjadi negara pertama yang resmi mundur dari Olimpiade karena Covid-19.
Baca Juga: Dizalimi di All England Open 2021, Indonesia Siap Balas di Olimpiade Tokyo
Selain itu, absennya Korea Utara pada Olimpiade Tokyo 2020 akan menjadi yang pertama semenjak mereka melakukan aksi boikot terhadap Olimpiade Seoul 1988.
Keputusan pengunduran diri Korea Utara dari Olimpiade Tokyo 2020 diambil oleh Komite Olimpiade Nasional Korea Utara saat menggelar rapat pada 25 Maret lalu.
"Langkah ini diambil untuk melindungi atlet-atlet kami dari krisis kesehatan publik dunia yang disebabkan oleh Covid-19," demikian pernyataan dari Korea Utara.
Baca Juga: Pebulu Tangkis China Bisa Isi Kuota Maksimal Semua Sektor pada Olimpiade Tokyo
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | independent.co.uk |
Komentar