BOLASPORT.COM - Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, mengungkapkan sebuah hal yang mungkin saja bisa menjadi buruk untuk Manchester United.
Pada bursa transfer musim panas 2020, Manchester United menjadikan winger Borussia Dortmund, Jadon Sancho, sebagai incaran utamanya.
Akan tetapi, Manchester United tidak mampu memenuhi permintaan Borussia Dortmund kala itu yang membanderol Jadon Sancho dengan harga 120 juta euro (sekitar Rp 2 triliun).
Manchester United tidak bisa mengeluarkan uang sebesar itu untuk satu pemain saja.
Oleh karenanya, mereka pun terus menego Borussia Dortmund untuk menurunkan harga Sancho.
Baca Juga: Menang Tipis Atas Klub Papan Bawah, Barcelona Disebut Cuma Beruntung
Di sisi lain, Manchester United juga menjalankan rencana cadangan mereka, yakni mengejar pemain lain yang setipe dengan Sancho.
Penyerang Barcelona, Ousmane Dembele, dijadikan Manchester United sebagai alternatif Sancho kala itu.
Namun, karena satu dan sekian alasan, kepindahan Ousmane Dembele ke Manchester United pada bursa transfer musim panas 2020 tidak terwujud.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Mirror |
Komentar