BOLASPORT.COM - Babak penyisihan grup Piala Menpora 2021 sudah berakhir pada Rabu (7/4/2021).
Dari 17 tim yang berlaga, ada delapan klub yang lolos ke perempat final Piala Menpora 2021.
Piala Menpora 2021 menjadi ajang yang sangat ditunggu-tunggu oleh pecinta sepak bola Indonesia.
Bagaimana tidak, pasalnya sepak bola di Indonesia sempat vakum selama satu tahun akibat pandemi Covid-19.
Bermain kembali setelah vakum membuat banyak pemain tidak bisa menampilkan performa terbaiknya.
Wajar saja hal ini karena para pemain juga tidak berlatih bersama dengan klub karena kompetisi diberhentikan.
Para pemain hanya menjaga kebugarannya dan berlatih ala kadarnya.
Meski begitu, para pemain tetap semangat menjalani Piala Menpora 2021.
Baca Juga: Pemain Berumur 16 Tahun Milik Persebaya Tak Gentar Lawan Persib
Semangat para pemain ini diusung karena faktor adanya tim pelatih timnas Indonesia yang memantau seluruh pertandingan.
Bisa saja setelah Piala Menpora 2021 berakhir, para pemain terutama lokal bisa dipercaya bergabung ke timnas Indonesia.
Tak hanya itu, banyak klub yang memilih untuk memainkan pemain muda tanpa diperkuat pilar asing.
Terbukti dengan mengandalkan pilar lokal, klub-klub itu ada yang lolos ke babak delapan besar.
Baca Juga: Usai Raih Podium, Jorge Martin Incar Kemenangan pada MotoGP 2021
Babak penyisihan grup ini digelar di empat kota yang terbagi ke dalam empat grup.
Kota-kota itu adalah Solo, Sleman, Bandung, dan Malang.
Dua klub teratas masing-masing grup berhak lolos ke babak delapan besar Piala Menpora 2021.
Mereka adalah PSIS Semarang, Persija Jakarta, PSS Sleman, dan Persib Bandung selaku juara masing-masing grup.
Baca Juga: Sergio Ramos: Lionel Messi adalah Sumber Penderitaan Real Madrid
Dilanjutkan Barito Putera, PSM Makassar, Persebaya Surabaya, dan Bali United, selaku runner up.
Piala Menpora 2021 sudah digelar sejak 21 Maret dan berakhir pada 25 April 2021.
Sementara babak delapan besar digelar pada 9 sampai 12 April 2021 di tiga kota yakni Malang, Sleman, dan Bandung.
Babak delapan besar dimulai dengan laga PSIS Semarang melawan PSM Makassar.
Baca Juga: Viktor Axelsen Kecam BWF soal Usulan Perubahan Sistem Skor
Persija Jakarta kontra Barito Putera, Persib Bandung berjumpa Persebaya Surabaya, dan PSS Sleman bentrok kontra Bali United.
BolaSport.com mencoba merangkum susunan pemain terbaik dari babak penyisihan grup Piala Menpora 2021.
Baca Juga: Termasuk Anthony Ginting, Ini Lawan yang Jadi Batu Sandungan Kento Momota Raih Emas Olimpiade Tokyo
Berikut susunan pemain terbaik dari babak penyisihan grup Piala Menpora 2021
Dwi Kuswanto (Persela Lamongan)
Bergabung ke Persela Lamongan bisa dibilang menjadi keputusan tepat bagi Dwi Kuswanto.
Jelang beberapa hari berlaga di Piala Menpora 2021, Dwi Kuswanto memilih meninggalkan Tira Persikabo dan kembali lagi ke pelukan Persela Lamongan.
Pelatih Persela Lamongan, Didik Ludyanto, selalu memberikan kepercayaan penuh kepada Dwi Kuswanto di sektor penjaga gawang.
Baca Juga: Bayern Muenchen Keok dari PSG, Rekor Unbeaten Manchester United Tak Tersentuh
Kepercayaan itu dibayar tuntas dengan total 13 save yang ia lakukan.
Bahkan, Dwi Kuswanto berhasil mencatatkan clean sheet alias tidak kebobolan saat berjumpa Persebaya Surabaya dan PSS Sleman.
Padahal kedua klub itu dihuni oleh jajaran pemain berkualitas.
Pratama Arhan
Pemain asal PSIS Semarang ini bisa dibilang sangat komplit.
Meskipun bermain di posisi bek kiri, Pratama Arhan terkadang juga ikut membantu serangan.
Ia juga sempat dipercaya menjadi pemain sayap kiri oleh pelatih PSIS Semarang, Dragan Djukanovic,.
Pemain timnas U-19 Indonesia ini menjadi pemecah kebuntuan ketika para penyerang PSIS Semarang tidak bisa mencetak gol.
Baca Juga: Isi Percakapan Presiden Real Madrid dan Bek Liverpool Setelah Pertandingan
Terbukti sejauh ini ia sudah mencetak dua gol.
Pratama Arhan memiliki tendangan bebas mematikan dan juga kemampuan melempar bola yang sangat jauh hingga bisa berujung gol ke gawang lawan.
Mochamad Zaenuri
Mochamad Zaenuri selalu dipercaya untuk mengisi lini belakang Persela Lamongan dari empat pertandingan Grup C Piala Menpora 2021.
Terkadang, ia juga mengemban ban kapten untuk memimpin pasukannya bertempur.
Penampilan Mochammad Zaenuri di lini pertahanan membuat Persela Lamongan menjadi tim yang sulit dibobol lawan.
Baca Juga: Ketum PSSI Pernah Meminta Raffi Ahmad Berfikir Ulang untuk Mengakuisisi klub
Dalam empat pertandingan, Persela Lamongan hanya kebobolan tiga gol.
William Pachecho
William Pacheco menjadi salah satu bek asing yang selalu tampil bersama Bali United.
Dari tiga laga yang dijalani, ia berhasil menjaga lini pertahanannya dengan begitu solid.
Bahkan bek asal Brasil tersebut turut membawa timnya tidak terkalahkan di babak penyisihan Grup D Piala Menpora 2021.
Baca Juga: Pecah Telur di Liga Champions, Mason Mount Ukir Pencapaian Spesial
Meski timnya kebobolan dua gol, tetapi setiap laganya ia selalu sukses meredam serangan lawan.
Tercatat juga ia sudah mencetak satu gol di Piala Menpora 2021.
Kemampuan Bagus Nirwanto sebagai pemain bertahan di sisi kanan sudah tidak perlu diragukan lagi.
Pergerakan dirinya dari sisi kanan cukup membantu PSS Sleman dalam membangun serangan.
Selain bermain apik di bek kanan, Bagus Nirwanto juga layak menjadi pemain sayap kanan.
Baca Juga: Morbidelli dan Rossi Jeblok pada MotoGP 2021, Begini Kata Andrea Dovizioso
Sebab, ia dinilai bisa menusuk sampai ke jantung pertahanan lawan.
Hal ini bisa dilihat di laga terakhir PSS Sleman kemarin saat berhadapan dengan Persebaya Surabaya.
Dalam laga itu, Bagus Nirwanto kerap menyulitkan bek-bek Persebaya Surabaya.
Marc Klok
Marc Klok menjadi nama yang cukup vital di klubnya saat ini, Persija Jakarta.
Pemain berdarah Belanda tersebut menjadi aktor utama saat timnya berhasil mengalahkan Bhayangkara Solo FC di laga terakhir Grup B Piala Menpora 2021.
Selain sukses menjaga pertahanan timnya, tak jarang pula ia selalu membantu lini serang.
Meski sempat terkatung di pertandingan pertama, tetapi kebangkitannya di dua laga sisa layak membuat Marc Klok masuk ke jajaran pemain terbaik di fase grup Piala Menpora 2021.
Baca Juga: Robert Lewandowksi Absen di Leg Kedua, PSG Sudah Pasti Lolos?
Marc Klok juga memiliki umpan yang terarah dan bisa memutuskan alur serangan lawan.
Total satu gol dan dua asist dibukukan oleh pemain naturalisasi ini.
Fandi Eko Utomo
Fandi Eko Utomo bermain cukup impresif sebagai gelandang serang dengan mencetak dua gol dan satu asist.
Penampilannya bisa menjadi kebuntuan ketika lini depan PSIS Semarang kesulitan mencetak gol.
Fandi Eko Utomo memang tidak bermain full selama pertandingan di babak penyisihan Grup C.
Baca Juga: Raih Kemenangan Perdana pada MotoGP 2021, Fabio Quartararo Terharu
Meski begitu, itu tidak menyurutkan penampilannya yang bermain apik untuk Mahesa Jenar.
Assanur Rijal
Total empat gol sudah disumbangkan Assanur Rijal bersama Persiraja Banda Aceh di Piala Menpora 2021.
Jumlah gol itu membawa Torres sapaan akrabnya memimpin top scorer sementara Piala Menpora 2021.
Empat gol disumbangkan Assanur Rijal ke gawang Persita Tangerang dan Persib Bandung.
Baca Juga: Inter Milan Cuma Menang Tipis Lawan Tim Papan Tengah, Conte: Kami Harusnya Cetak 6 Gol
Sayangnya, jumlah gol itu tidak bisa bertambah lantaran Persiraja Banda Aceh sudah gugur di Piala Menpora 2021.
Yakob Sayuri tampil cukup mengejutkan selama gelaran Piala Menpora 2021.
Pemain yang didatangkan PSM Makassar pada musim 2020 itu sukses unjuk gigi dengan menjadi aktor keberhasilan Juku Eja lolos ke babak delapan besar.
Dalam tiga laga babak penyisihan Grup C, Yakob Sayuri berhasil mencetak dua gol dan satu asisst.
Baca Juga: Proses Seleksi RANS Cilegon FC Dijaga 60 Personel Polisi, Ada Apa?
Dia juga selalu memberikan umpan-umpan bagus kepada lini depan PSM Makassar.
Tak heran penampilannya begitu cemerlang lantaran ia merupakan anak asuh Shin Tae-yong di timnas Indonesia.
Frets Butuan
Frets Butuan biasanya bermain sebagai sayap kiri dan kanan.
Namun dalam tiga laga babak penyisihan Grup D Piala Menpora 2021, ia bermain diposisi sayap kiri.
Sejak pertandingan perdana melawan Bali United, Frets Butuan bahkan mampu menyelamatkan Persib dari kekalahan dengan mencetak gol penyeimbang.
Dan ia mencetak gol kedua untuk Persib di gelaran Piala Menpora 2021 saat melawan Persita Tangerang.
Baca Juga: Susy Susanti Tolak Rencana Perubahan Sistem Skor, Begini Alasannya
Tak hanya mencetak gol, Frets Butuan juga sering memberikan umpan-umpan bagus ke rekan-rekannya yang berada di kotak penalti lawan.
Apa jadinya bila Persija Jakarta tidak diperkuat Osvaldo Haay.
Mungkin saja lini depan Macan Kemayoran tidak tajam karena Marko Simic juga tidak bergerak sama sekali karena dikawal ketat tim lawan.
Osvaldo Haay pun menunjukan kemampuannya dan memecah kebuntuan bagi Persija Jakarta.
Baca Juga: Libas Porto 2-0, Thomas Tuchel Sejajar dengan Roberto Di Matteo
Total dua gol telah disumbangkan Osvaldo Haay dan membawa Persija Jakarta ke babak delapan besar Piala Menpora 2021.
Dragan Djukanovic
Setelah memilih 11 pemain terbaik, kini pilihan pelatih terbaik jatuh ke Dragan Djukanovic.
Mengandalkan pemain-pemain lokal di Piala Menpora 2021, Dragan Djukanovic mampu membawa PSIS Semarang ke babak delapan besar Piala Menpora 2021.
Bahkan, PSIS Semarang keluar sebagai juara Grup A dengan torehan tujuh poin.
Kerennya lagi, PSIS Semarang sangat tajam dalam urusan mencetak gol.
Baca Juga: Raffi Ahmad Beri Respons Protes Suporter Cilegon United soal Rencana Pindah Home Base ke Jakarta
Total sembilan gol dari tiga pertandingan sudah dicetak Mahesa Jenar.
Formasi: 4-3-3
Kiper: Dwi Kuswanto (Persela Lamongan)
Belakang: Pratama Arhan (PSIS Semarang), Mochamad Zaenuri (Persela Lamongan), William Pachecho (Bali United), Bagus Nirwanto (PSS Sleman)
Gelandang: Marc Klok (Persija Jakarta), Fandi Eko Utomo (PSIS Semarang), Assanur Rijal (Persiraja Banda Aceh)
Depan: Yakob Sayuri (PSM Makassar), Frets Butuan (Persib Bandung), Osvaldo Haay (Persija Jakarta)
Pelatih: Dragan Djukanovic (PSIS Semarang)
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar