Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tiba di Sleman, Skuad Persib Bandung Jalani Protokol Kesehatan Ketat

By Wila Wildayanti - Jumat, 9 April 2021 | 22:45 WIB
Kiper Persib Bandung, Teja Paku Alam saat menjalani Swab Antigen setelah tiba di Sleman, Jumat (9/4/2021).
PT Liga Indonesia Baru
Kiper Persib Bandung, Teja Paku Alam saat menjalani Swab Antigen setelah tiba di Sleman, Jumat (9/4/2021).

BOLASPORT.COM - Para pemain Persib Bandung langsung menjalani protokol kesehatan tepat setibanya di tiba di Sleman, Yogyakarta, Jumat (9/4/2021).

Seperti diketahui, Persib Bandung telah dijadwalkan akan menghadapi Persebaya Surabaya pada laga delapan besar Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Minggu (11/4/2021).

Skuad Persib Bandung akhirnya sampai di Sleman, Jumat (9/4/2021), setelah menempuh perjalanan sembilan jam lamanya.

Baca Juga: Terungkap, Momen Paling Berkesan Todd Rivaldo Ferre di Liga Thailand

Setibanya di Sleman, para pemain hingga ofisial Persib Bandung pun harus menjalankan protokol kesehatan secara ketat.

Sebelum para pemain hingga ofisial memasuki hotel, mereka diwajibkan terlebih dahulu melakukan swab antigen.

Hal itu terlihat dalam unggahan Instagram resmi PT Liga Indonesia Baru (LIB) sebagai panitia penyelenggara.

"Persib Bandung telah tiba di Sleman, Jumat (9/4). Maung Bandung langsung menjalani tes Swab antigen," tulisnya sebagaimana dikutip dari akun resmi @pt_lib.

"Semua pemain dan ofisial diwajibkan ikut tes tersebut. Tanpa kecuali."

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by PT Liga Indonesia Baru (@pt_lib)

Dari pemain hingga pelatih terlihat menjalani protokol kesehatan dengan ketat.

Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno pun mengatakan bahwa hal itu memang dilakukan untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Selain itu, menurutnya dengan diterapkan protokol secara ketat pun akan menjadi langkah baik ke depannya untuk sepak bola.

Sebab apabila gelaran Piala Menpora 2021 bergulir dengan baik dan tak ada masalah, itu akan menjadi catatan bagus dari Kepolisian.

Sehingga nantinya Liga 1 2021 pun dapat bergulir.

Baca Juga: Tinggalkan Persebaya dan Indonesia, Makan Konate Kini Viral di Malaysia

"Waktu baru datang mau masuk hotel itu kami langsung melakukan swab," ujar Sudjarno kepada BolaSport.com.

"Pokoknya begitu hadir mau masuk hotel kami lakukan protokol kesehatan. Makanya selama masa tunggu pun kami ingatkan agar tetap menjaga prokes, jadi saat kami screening benar-benar clear," tuturnya.

Sementara itu, panitia penyelenggara memang dengan ketat menerapkan protokol kesehatan dengan ketat.

Baca Juga: Perempatfinal Piala Menpora 2021 - 45 Menit Pertama, PSIS dan PSM Kompak Tak Pecah Telur

Bahkan untuk pemain hingga ofisial yang akan bertanding juga pada pagi harinya diwajibkan menjalani swab antigen terlebih dahulu.

Sehingga apabila ada yang dinyatakan reaktif ataupun negatif akan diisolasi langsung.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions - Lawan Tinggal 10 Orang, AC Milan Menang dengan Skor Ketat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136