BOLASPORT.COM - Rekor apik pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, di Liga Inggris akan dipertaruhkan dalam bentrokan melawan Tottenham Hotspur.
Sebagai pelatih, rekor Ole Gunnar Solskjaer memang tidak begitu mentereng mengingat dia sama sekali belum pernah mengangkat trofi, khususnya setelah melatih Manchester United.
Meski begitu, tetap ada beberapa catatan impresif yang mampu ditorekan oleh Ole Gunnar Solskjaer selama mengarsiteki tim yang bermarkas di Stadion Old Trafford tersebut.
Salah satunya adalah rekor tidak pernah kalah dari satu tim sebanyak dua kali dalam satu musim Liga Inggris.
Sejak menukangi Manchester United sebagai pelatih interim mulai Desember 2018 dan setelah resmi diangkat sebagai pelatih kepala pada Maret 2019, Solskjaer tidak pernah merasakan kena double alias dua kali dikalahkan satu tim dalam sebuah musim di Liga Inggris.
Baca Juga: Manchester United Finis di Peringkat Kedua, Begini Respons Solskjaer
Dilansir BolaSport.com dari Sky Sports, Solskjaer memang pernah kena double, namun itu terjadi ketika dia masih melatih klub Norwegia, Molde.
Adapun klub terakhir yang mampu meraih double atas tim besutan Solskjaer adalah Raheim di Eliteserien alias Liga Norwegia pada 2018.
Selepas itu, tidak ada klub lain yang mampu menaklukkan tim asuhan Solskjaer sebanyak dua kali dalam satu musim liga termasuk Manchester United.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Sky Sports |
Komentar