BOLASPORT.COM - Laga PSS Sleman melawan Bali United pada babak delapan besar Piala Menpora 2021 menjadi pertandingan yang menarik bagi Irfan Bachdim.
Irfan Bachdim harus melepas perasaannya untuk menghadapi Bali United yang sudah menjadi mantan klubnya.
Saat ini, Irfan Bachdim bergabung bersama PSS Sleman sejak musim 2020.
Sebelumnya, ia memutuskan keluar dari Bali United setelah berhasil membawa Serdadu Tridatu meraih gelar juara Liga 1 2019.
Kepada BolaSport.com, Irfan Bachdim mengatakan ia sudah menunggu-nunggu pertandingan ini.
Sebab, pemain berdarah Belanda itu ingin membuktikan diri ke Bali United.
Baca Juga: Obrolan di Ruang Ganti Persebaya yang Bikin Bajul Ijo Mengganas Saat Lawan Persib Bandung
"Persiapan khusus melawan Bali United sejauh ini tidak ada, seperti biasa saja," kata Irfan Bachdim.
"Cuma karena Bali United mantan klub lama saya, pastinya saya mau membuktikan diri ke mereka," ucap eks pemain Persema Malang itu.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar