BOLASPORT.COM - Bek Persib Bandung, Victor Igbonefo, memastikan kondisi fisiknya sudap siap diturunkan di babak semifinal Piala Menpora 2021.
Igbonefo mengatakan bahwa dirinya sudah pulih total dari cedera yang didapat ketika babak perempat final lalu.
Pemain berusia 35 tahun itu sebelumnya sempat mengeluhkan fisiknya tidak dalam kondisi yang prima.
Baca Juga: Empat Pemain Indonesia di Eropa, Brylian Aldama Jalani Puasa Paling Berat
Namun, ia merasa hal tersebut wajar terjadi lantaran padatnya jadwal pertandingan di Piala Menpora.
Apalagi jelang mengarungi turnamen pramusim tersebut kondisi fisiknya belum 100 persen.
Hal itu karena ia sudah tak merumput setahun lebih sejak Liga 1 2020 ditangguhkan.
"Saya sekarang lebih bagus. Kondisi kemarin saya pikir wajar, pertandingan padat dan jadwal perjalanan panjang, ini wajar," kata Ignonefo dikutip dari laman resmi klub.
Dia yakin fisiknya semakin membaik di sisi waktu yang ada jelang menatap semifinal.
Igbonefo pun berpeluang memperpanjang rekor yang dimilikinya di Piala Menpora 2021.
Igbonefo merupakan salah satu pemain yang mencatatkan menit bermain terbanyak sejak penyisihan grup.
Dia menjadi satu-satunya pemain Persib yang bermain penuh dalam empat pertandingan dengan catatan 360 menit.
Igonefo unggul 30 menit dari rekan setimnya, Frets Butuan dan Dedi Kusnandar.
"Puji Tuhan semua baik sekarang," ucapnya mengakhiri.
Baca Juga: Timnas Indonesia Gelar TC 1 Mei, Siapa Saja Pemain yang Dipanggil?
Di semifinal, Persib Bandung dijadwalkan bertemu PSS Sleman.
Persib berhasil lolos usai mengalahkan Persebaya Surabaya dengan skor tipis 3-2, Minggu (11/4/2021).
Adapun PSS lolos secara dramatis setelah menang atas Bali United lewat adu penalti dengan skor akhir 4-2, Senin (12/4/2012).
Laga leg pertama Persib melawan PSS akan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, 16 April mendatang.
Sedangkan leg kedua dihelat di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, 19 April 2021.
View this post on Instagram
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | Persib.co.id |
Komentar