BOLASPORT.COM - Repsol Honda dinilai telah dimanjakan oleh performa apik pembalap andalan mereka, Marc Marquez, di MotoGP.
Sejak naik ke kelas utama MotoGP pada tahun 2013, Marc Marquez telah menjelma menjadi andalan Repsol Honda.
Bagaimana tidak? Marc Marquez berhasil mempersembahkan rentetan prestasi yang membanggakan bagi timnya tersebut.
Tak hanya Repsol Honda, Marc Marquez acap kali menjadi tumpuan utama Honda dalam persaingan dengan pabrikan lain di MotoGP.
Baca Juga: Jadwal MotoGP Portugal 2021 - Kembalinya Si Alien pada Akhir Pekan Lomba
Sejak musim 2013, rider berjuluk Baby Alien tersebut telah mengumpulkan total enam gelar juara di kelas tertinggi.
Dengan prestasi dan sepak terjangnya, tidak sedikit pihak yang menilai Repsol Honda sangat bergantung kepada Marc Marquez.
Pandangan tersebut terbukti saat Marc Marquez absen untuk waktu yang cukup lama sejak awal musim lalu.
Kondisi tersebut membuat Repsol Honda tak bisa berbuat banyak dalam perebutan gelar juara dunia MotoGP 2020.
Baca Juga: Gara-gara Marc Marquez, Fabio Quartararo Bisa Tingkatkan Batas Performa
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar