BOLASPORT.COM - Presiden Barcelona, Joan Laporta, menyebut kalau segalanya berjalan dengan baik setelah Lionel Messi tak kunjung mendapatkan kontrak baru.
Kabar kurang mengenakkan sedikit demi sedikit menghampir klub raksasa Spanyol, Barcelona.
Kabar kurang mengenakkan yang dimaksud adalah soal masa depan megabintang Barcelona, Lionel Messi.
Sampai saat ini, masa depan Messi di Barcelona tak kunjung menemukan titik terang.
Messi tak kunjung mendapatkan kontrak baru yang dijanjikan oleh Joan Laporta.
Baca Juga: Pisah dengan Lionel Messi, Barcelona Tak Boleh Pensiunkan Kostum 10
Padahal, pada saat dilantik sebagai presiden Barcelona yang baru, Laporta berjanji akan segera memberikan kontrak baru kepada Messi.
Akan tetapi, sampai detik ini pun, kabar soal masa depan La Pulga di Barcelona masih sama saja.
Meski demikian, Laporta mengaku semuanya berjalan sesuai dengan rencananya.
Laporta memastikan kalau Messi akan tetap berada di Barcelona sesua dengan janjinya saat kampanye.
"Semuanya berjalan dengan baik," ujar Laporta, dilansir BolaSport.com dari Football Espana.
Baca Juga: Cuekin Lionel Messi, Pochettino Pilih Urusi Kontrak Neymar-Mbappe di PSG
"Saya akan melakukan segala kemungkinan dengan klub ini untuk memastikan Messi bertahan."
"Itulah yang kami lakukan. Messi termotivasi. Dia orang yang luar biasa dan saya yakin dia ingin terus di sini," lanjut pria yang berprofesi sebagai pengacara itu.
Kontrak Messi di Barcelona akan segera berakhir pada 30 Juni 2021.
Itu artinya Barcelona kini hanya memiliki waktu selama kurang lebih 11 minggu untuk memperbarui kontrak Messi.
Di sisi lain, muncul berita yang menyampaikan kalau Barcelona masih bermasalah dengan keuangan untuk memberikan penawaran kontrak kepada Messi.
Baca Juga: Kiprah Pemain Vietnam di Liga Jepang: Dari Legenda sampai Pemain Berjuluk Lionel Messi
Namun, Laporta mengaku kalau dirinya akan mengaudit kondisi terlebih dulu untuk menyusun rencana kontrak yang layak buat Messi.
Sampai berita ini turun, masih belum ada lagi kabar soal kontrak baru Messi di Barcelona.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Football Espana |
Komentar