BOLASPORT.COM - Arema FC optimis Liga 1 2021 dapat bergulir sesuai rencana PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) yang sebelumnya dikabarkan akan berlangsung pada Juni mendatang.
Manajemen Arema FC semakin percaya diri Liga 1 2021 dapat bergulir setelah kesuksesan gelaran Piala Menpora 2021.
Piala Menpora 2021 memang belum selesai sepenuhnya, tetapi manajemen Arema FC menilai turnamen tersebut dapat bergulir dengan lancar dan tak ada kendala yang signifikan sampai saat ini.
Baca Juga: Eric Bailly Dirumorkan Tak Bahagia di Manchester United, Solskjaer Beri Tanggapan
Tim berjulukan Singo Edan tersebut tak hanya optimis Liga 1 dapat berlanjut, tetapi Arema FC juga memberikan beberapa masukan kepada PSSI dan PT LIB.
Ruddy Widodo memberi masukan kepada PSSI agar penerapan sistem atau aturan Liga 1 2021 ini tak berbeda jauh dari model Piala Menpora 2021.
"Arema FC optimis, tapi ya dengan segala hormat. Bukan kok kami mendikte atau apa ya. Tapi agar klaster Covid-19 bisa dikendalikan dan ditekan. Kalau saran saya, ya metode Piala Menpora 2021 itu bisa dilakukan," ujar Ruddy Widodo kepada BolaSport.com.
Menurutnya, PSSI dan PT LIB bisa mempertimbangkan rencana Liga 1 musim 2020 yang sebelumnya telah diagendakan, walaupun akhirnya tahun lalu kompetisi ditiadakan.
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar