BOLASPORT.COM - Gaizka Mendieta membeberkan cara yang bisa dipakai Barcelona untuk mempertahankan megabintangnya, Lionel Messi, di tengah ketidakjelasan masa depan.
Megabintang Barcelona, Lionel Messi, dirumorkan akan meninggalkan Barcelona pada akhir musim 2020-2021.
Lionel Messi menutup mulut tentang masa depannya dan akan membuat keputusan di akhir musim ini.
Meski begitu, Messi masih menjadi pemain andalan pelatih Barcelona, Ronald Koeman, di Liga Spanyol musim 2020-2021.
Pemain asal Argentina itu telah tampil dalam 28 pertandingan Liga Spanyol dengan mencatatkan 23 gol dan 10 assist.
Messi juga mengantar Barcelona duduk di posisi ketiga klasemen sementara Liga Spanyol dengan torehan 65 poin.
Selama berkostum Barcelona, Messi telah tampil dalam 770 pertandingan lintas kompetisi dengan menorehkan 663 gol dan 291 asisst.
Ketidakpastian masa depan Messi membuat Manchester City dan Paris Saint-Germain kepincut.
Adapun jika Messi bergabung ke Manchester City, dirinya bisa bereuni dengan mantan pelatih di Barcelona, Pep Guardiola.
Baca Juga: Dulu Terpaksa Pergi, Manusia Kereta Kini Ingin Balik Lagi ke Barcelona
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Goal International |
Komentar