Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Merasa Dicintai West Ham, Lingard Disarankan Tak Tergoda Iming-Iming Klub Besar

By Sandi Lathunusa - Minggu, 18 April 2021 | 05:45 WIB
Eks gelandang Chelsea, Joe Cole, menyarankan Jesse Lingard untuk tak tergoda iming-iming klub besar jika merasa dicinta West Ham.
TWITTER.COM/OPTAJOE
Eks gelandang Chelsea, Joe Cole, menyarankan Jesse Lingard untuk tak tergoda iming-iming klub besar jika merasa dicinta West Ham.

BOLASPORT.COM - Eks gelandang Chelsea, Joe Cole, menyarankan Jesse Lingard untuk tak tergoda iming-iming klub besar jika merasa dicintai West Ham United.

Jesse Lingard merupakan pemain paling berkembang pada paruh musim kedua Liga Inggris 2020-2021.

Lingard dipinjamkan Manchester United ke West Ham United pada Januari 2021 hingga akhir musim ini.

Lingard langsung menjadi pemain andalan pelatih West Ham, David Moyes.

Penyerang asal Inggris itu telah menorehkan 9 gol dan 4 assist dalam 10 pertandingan Liga Inggris 2020-2021.

Terbaru, Lingard mencetak gol kala West Ham ditumbangkan Newcastle United dalam laga pekan ke-32 Liga Inggris pada Sabtu (17/4/2021).

Pertandingan yang bergulir di Stadion St. James' Park ini berakhir dengan skor 3-2 untuk kemenangan Newcastle United.

Gol Newcastle dilesakkan oleh Issa Diop (36'-bd), Joelinton (41') dan Joe Willock (82').

Sementara itu, gol West Ham dicetak oleh Issa Diop (73') dan Jesse Lingard (80').

Baca Juga: Pernah Latihan Bareng, Cole Yakin Mount Bisa Jadi Pemain Top Chelsea

Lingard membawa West Ham bertengger di posisi keempat klasemen sementara Liga Inggris dengan torehan 55 poin.

Performa apik pemain berusia 28 itu menarik perhatian Real Madrid, Inter Milan, dan Paris Saint-Germain.

Penampilan impresif Lingard juga membuat Gareth Southgate memanggilnya untuk bergabung dengan timnas Inggris dalam Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa pada akhir Maret 2021.

Performa Lingard di West Ham pun turut menyita perhatian eks gelandang Chelsea, Joe Cole.

Cole menyarankan Lingard untuk bertahan apabila merasa dicintai West Ham.

"Jika merasa dicintai di klub Anda dan mendapatkan kesempatan bermain, maka bertahanlah!" kata Cole seperti dilansir BolaSport.com dari talkSPORT.

Baca Juga: Pangkas Jarak Kekuatan dari Lawan, Man United Disarankan Perkuat 3 Posisi

"Tidak ada pilihan yang lebih bagus."

"Penggemar akan menyukainya ketika mereka kembali menonton Jesse."

"Saya sangat senang dengan performa Jesse saat ini."

"Saya juga berharap bahwa Jesse tidak tergoda untuk pergi ke klub yang lebih besar karena dia telah kembali menemukan performanya," tutur Joe Cole melanjutkan.

Baca Juga: Wonderkid Liverpool Sudah Cocok Gantikan Peran Georginio Wijnaldum

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : talkSPORT
REKOMENDASI HARI INI

Lionel Messi Bikin Inter Miami Punya Standar Tinggi, The Herons Harus Selalu Menang di Tiap Laga

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136