BOLASPORT.COM - Mantan petarung seni bela diri campuran alias mixed martial arts (MMA), Ben Askren, akhirnya buka suara setelah menelan kekalahan KO dari petinju amatir, Jake Paul, pada Minggu (18/4/2021).
Ben Askren yang datang dengan membawa martabat petarung, di luar dugaan dipukul KO oleh Jake Paul pada ronde pertama.
Kekalahan Askren ini tentu membuat harga diri MMA jatuh karena Jake Paul cuma petinju amatir yang berlatar belakang YouTuber.
Setelah menerima kekalahan dari Paul, Askren yang sempat menjadi juara ONE Championship berbicara kepada media.
Baca Juga: Menolak Pensiun, Deontay Wilder Janji Akan Tampil Ganas di Ring Tinju
Dalam sesi wawancara, Ben Askren mengaku bukan cuma mengecewakan komunitas MMA, tetapi seluruh dunia.
"Saya tidak mengecewakan komunitas MMA, saya mengecewakan dunia," kata Askren, dikutip BolaSport.com dari BJPENN.
"Orang-orang membenci Jake Paul dan mereka ingin melihat saya membuatnya sengsara dan saya gagal."
"Jadi saya tidak mengecewakan komunitas MMA. Saya mengecewakan dunia," ucap dia menegaskan.
Baca Juga: Hasil MotoGP Portugal 2021 - Fabio Quartararo Menang, Marc Marquez Ke-7, Valentino Rossi Apes
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar