BOLASPORT.COM - Manajemen Arema FC membeberkan pemain berposisi apa saja yang masih dibutuhkan tim untuk menyambut Liga 1 2021.
General Manajer Arema FC, Ruddy Widodo, mengatakan bahwa dari diskusi dengan tim pelatih, yang masih dibutuhkan tim adalah pemain di posisi stopper, tengah, dan winger.
Bukan hanya tiga posisi itu saja, Arema FC juga telah berburu penjaga gawang sejak musim 2020 lalu.
Baca Juga: Gantikan Jose Mourinho, Ryan Mason Bakal Jadi Pelatih Termuda dalam Sejarah Liga Inggris
Bahkan penjaga gawang menjadi sosok yang paling dicari oleh tim berjulukan Singo Edan tersebut.
"Jujur, penjaga gawang itu yang kami butuhkan. Terus stopper, tengah, dan striker. Iya itu yang kami butuhkan," ujar Ruddy Widodo kepada BolaSport.com, Selasa (20/4/2021).
Menurutnya ada alasan tersendiri kenapa Arema FC berambisi untuk bisa mendatangkan seorang kiper hebat.
Arema FC sangat membutuhkan seorang kiper yang mumpuni karena dapat memberi kenyamanan untuk para pemain lain saat berada di tengah lapangan.
Ruddy Widodo juga terang-terangan mengaku apabila saat ini pihaknya tertarik dengan kiper PSM Makassar, Hilman Syah.
Pria asal Madiun itu bahkan tengah mencari tahu soal Hilman Syah, agar Arema FC bisa melakukan pergerakan transfer dengan tepat sebelum Liga 1 bergulir.
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar