Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Sekadar Masuk Daftar '30 Under 30 Asia' Forbes 2021, Lalu Zohri Juga Ukir Pencapaian Ini

By Diya Farida Purnawangsuni - Rabu, 21 April 2021 | 20:45 WIB
Sprinter asal Indonesia, Lalu Muhammad Zohri
FERNANDO RANDY/TABLOID BOLA
Sprinter asal Indonesia, Lalu Muhammad Zohri

BOLASPORT.COM - Sprinter muda Indonesia, Lalu Muhammad Zohri, baru-baru ini kembali mengharumkan nama bangsa setelah namanya masuk ke dalam daftar "30 Under 30 Asia" Forbes 2021.

Lalu Muhammad Zohri atau yang lebih dikenal dengan nama Lalu Zohri ini masuk ke dalam daftar tersebut pada kategori "Entertainment and Sports".

Selain dia, aktris-penyanyi-model Maudy Ayunda juga berada di daftar itu.

Namun, prestasi Zohri pada "30 Under 30 Asia" versi majalah Forbes pada tahun ini bukan cuma itu.

Baca Juga: Taufik Hidayat Bicara, Rivalitas dengan Lin Dan Terlalu Dibesar-besarkan

Atlet kelahiran 1 Juli 2000 tersebut juga menjadi salah satu yang termuda dari semua kategori "30 Under 30 Asia" Forbes 2021.

Alhasil, Zohri pun masuk ke dalam special category majalah bisnis dan finansial ternama asal Amerika Serikat (AS) itu.

Meski mengaku tidak mengetahui majalah Forbes, Zohri tetap merasa bersyukur karena dia meraih prestasi berkat karier cemerlangnya di lintasan lari.

Baca Juga: 2 Pembalap Ini Bikin Nyali Marc Marquez Ciut Saat Jalani Comeback

"Saya tidak tahu apa itu majalah Forbes," ucap Zohri, dikutip dari Superball.id.

"Harapan saya, semoga atlet-atlet lain atau pemuda-pemudi lain termotivasi dan terus berkarya," kata Zohri lagi.

Tahun lalu, pasangan ganda putra bulu tangkis terbaik Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, masuk ke dalam kategori sama pada "30 Under 30 Asia" Forbes 2020.

Dengan demikian, sudah dua tahun beruntun, Indonesia memiliki atlet yang masuk ke dalam daftar elite tersebut.

Baca Juga: Kerap Jadi Andalan, Herry IP Puas dengan Hasil Tes Fisik Marcus/Kevin dkk

Lebih lanjut, Lalu Muhammad Zohri menegaskan bahwa penghargaan dari majalah Forbes ini tidak menjadi beban untuknya yang bakal turun pada Olimpiade Tokyo 2020.

"Pokoknya saya tetap semangat dan fokus ke depan," ucap dia.

"Saya harap seluruh masyarakat Indonesia mendoakan saya mendapat prestasi terbaik," kata Zohri lagi.

Baca Juga: Teori Jorge Lorenzo soal Ambyarnya Performa Valentino Rossi di MotoGP

Lalu Muhammad Zohri menjadi buah bibir setelah berhasil mengukir prestasi besar pada Kejuaraan Dunia Atletik U-20 2018.

Saat itu, Zohri sukses meraih medali emas dari nomor lari paling bergengsi yakni 100 meter.

Dia pun menjadi atlet Indonesia pertama yang mengukir prestasi tersebut.

Usai bersinar pada Kejuaraan Dunia Atletik U-20 2018, Zohri terus menunjukkan potensinya sebagai sprinter kelas dunia masa depan.

Tim Pelari Indonesia yang terdiri dari Fadlin, Lalu Muhammad Zohri, Eko Rimbawan dan Bayu Kertanegara.
FERNANDO RANDY/TABLOID BOLA
Tim Pelari Indonesia yang terdiri dari Fadlin, Lalu Muhammad Zohri, Eko Rimbawan dan Bayu Kertanegara.

Pada tahun yang sama, Zohri menjadi bagian dari tim estafet putra Indonesia yang meraih medali perak pada nomor relay 4x100 meter Asian Games 2018.

Setelahnya, Zohri menyabet medali perak pada Kejuaraan Asia 2019 di Doha, Qatar.

Pada kejuaraan itu, Zohri sekaligus memecahkan rekor milik legenda atletik Tanah Air, Suryo Agung, yang terekam di 10,17 detik.

Adapun Zohri menyelesaikan lomba 100 meter putra di Doha dengan catatan waktu 10,13 detik.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : Forbes, SuperBall.id
REKOMENDASI HARI INI

Ducati Prediksi Duet Marquez-Bagnaia Selevel dengan Rossi-Lorenzo daripada Marquez-Lorenzo yang Gagal di Honda

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X