Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eksploitasi Kelemahan Persib dan Parkirkan Marko Simic, Sudirman Tepati 2 Janjinya Sebelum Laga

By Bagas Reza Murti - Jumat, 23 April 2021 | 09:40 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Sudirman di laga lawan PSM Makassar di Piala Menpora 2021, di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, pada Senin (22/3/2021)
Dokumen Persija
Pelatih Persija Jakarta, Sudirman di laga lawan PSM Makassar di Piala Menpora 2021, di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, pada Senin (22/3/2021)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persija Jakarta, Sudirman menepati 2 janjinya usai mengalahkan Persib Bandung 2-0 dalam laga leg pertama final Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo, Kamis (22/4/2021).

Persija Jakarta mampu memenangi laga final leg pertama Piala Menpora 2021 dengan skor 2-0 atas Persib Bandung.

Dua gol Macan Kemayoran tercipta kurang dari 10 menit sejak kick-off.

Braif Fatari mencetak gol pada detik ke-33 lewat sebuah bola rebound.

Sedangkan penyerang muda Taufik Hidayat mencetak gol kedua Persija pada menit ke-8 memanfaatkan sebuah serangan balik.

Baca Juga: Bambang Pamungkas Ada di Laga Persija Vs Persib Saat Ditagih Janji Amalia Fujiawati

Kemenangan Persija Jakarta juga tak bisa dilepaskan dari kejeniusan sang pelatih, Sudirman.

Sudirman sukses menepati dua janjinya sebelum laga untuk bisa diwujudkan saat pertandingan, sehingga Persija Jakarta memenangi laga melawan Persib Bandung.

Sebelum laga, Sudirman mengakui sudah mengantongi kelemahan Persib Bandung dan bertekad akan memanfaatkannya.

Selain itu Sudirman akan memperbaiki Persija dengan mengevaluasi performa para pemain.

"Persiapan kami untuk melawan Persib berjalan baik," ujar Sudirman pada konferensi pers pra-laga, Rabu (21/4/2021).

"Kami sudah berlatih dan mengevaluasi pertandingan kami sebelumnya dan mengevaluasi kelebihan dari Persib juga kelemahan dan akan coba kami manfaatkan," tambahnya.

Saat laga, Sudirman benar-benar mewujudkan dua janjinya tersebut.

Baca Juga: Belum Puas Tumbangkan Persib, Pelatih Persija: Jangan Pikir Kita Sudah Menang!

Pelatih Persija, Sudirman
MEDIA PERSIJA
Pelatih Persija, Sudirman

Pertama, Persija Jakarta benar-benar tampil mengeksploitasi kelemahan Persib Bandung.

Dua gol yang tercipta adalah berkat pasukan Macan Kemayoran melakukan pressing ketat dan serangan balik mematikan sejak awal laga.

"Memang kita mengeksploitasi ya, sebenarnya juga kelemahan dari Persib," kata Sudirman pasca-laga kepada awak media termasuk BolaSport.com.

"Kita tahu Persib tim yang belum kalah tapi setiap pertandingan dia selalu kemasukan,"

"Dan hal itu yang menjadi strategi saya, kepada pemain kita bilang bahwa kalian harus berani menyerang, pada saat pegang bola harus berani masuk ke dalam kotak penalti," tambahnya.

Kedua, Sudirman lebih memilih dua pemain muda di lini serang yakni Braif Fatari dan Taufik Hidayat ketimbang striker utama mereka, Marko Simic.

Hal ini dilakukan Sudirman setelah mengevaluasi performa Simic di dua laga terakhir.

Baca Juga: Terungkap, Misi Rahasia Shin Tae-yong Saat Menonton Langsung Pertandingan Asnawi Mangkualam di Korea Selatan

Striker muda Persija Jakarta, Taufik Hidayat melakukan selebrasi usai mencetak gol cepat atas Persib di final Piala Menpora 2021.
MEDIA PERSIJA
Striker muda Persija Jakarta, Taufik Hidayat melakukan selebrasi usai mencetak gol cepat atas Persib di final Piala Menpora 2021.

Kejelian Sudirman berbuah hasil manis, baik Braif dan Taufik menjadi pencetak gol ke gawang Persib Bandung.

"Memang kami tahu di dua pertandingan terakhir, Marko Simic tidak optimal dan saya memberikan istirahat supaya dia refresh," ucap Sudirman pasca-laga.

"Saya pun akhirnya mempercayakan Taufik Hidayat dan Braif Fatari."

"Alhamdulillah kepercayaan saya berikan tadi dibayar baik oleh mereka berdua dengan menciptakan gol."

"Semoga ke depannya pemain-pemain muda di Persija Jakarta ini juga menunjukan kualitasnya sehingga bisa mengangkat tim di kemudian hari," imbuhnya.

Kejeniusan Sudirman membuat dirinya dijuluki Pep Guardiman terutama oleh fans Persija Jakarta.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Spanyol - Atletico Madrid Jauhi Rekan Sekota, Barcelona Kembali ke Tiga Besar

Wander Luiz dalam laga Persija vs Persib pada final leg pertama Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Kamis (22/4/2021).
SUCI RAHAYU/KOMPAS.COM
Wander Luiz dalam laga Persija vs Persib pada final leg pertama Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Kamis (22/4/2021).

Hasil positif ini pun membuat Persija Jakarta sementara di atas angin jelang leg kedua final Piala Menpora 2021.

Rencananya, leg kedua akan tersaji di Stadion
Manahan, Solo, Jawa Tengah, pukul 20.30 WIB, 25 April 2021.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Liga Voli Korea - Idolanya Dapat Suara Terbanyak dalam Voting All Star, Megawati Tetap Masuk meski Kalah dalam Peringkat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X