Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Manchester City Juara Piala Liga Inggris, Pep Guardiola Terbaik Sepanjang Masa

By Adi Nugroho - Selasa, 27 April 2021 | 03:15 WIB
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola
TWITTER.COM/MANCITY
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola

BOLASPORT.COM - Juru taktik Manchester City, Pep Guardiola, disebut sebagai pelatih terbaik sepanjang masa setelah mengantarkan The Citizens menangi Piala Liga Inggris.

Manchester City berhasil mengamankan trofi pertamanya pada musim ini, Piala Liga Inggris, setelah menaklukkan Tottenham Hotspur 1-0 di partai puncak.

Gol tunggal yang dicetak Aymeric Laporte delapan menit jelang berakhirnya waktu normal memastikan Manchester City keluar sebagai juara Piala Liga Inggris untuk keempat kalinya secara beruntun.

Diketahui, dalam tiga edisi sebelumnya, pada 2018, 2019, dan 2020, Manchester City juga berhasil memenangkan kompetisi yang juga dikenal dengan nama Carabao Cup tersebut.

Dengan berhasil memenangkan empat gelar Piala Liga Inggris secara beruntun, capaian ini tentu terasa spesial untuk Manchester City.

Baca Juga: Tanpa Trofi Liga Champions, Kehebatan Guardiola di Man City Kurang Afdal

Tak hanya untuk Manchester City, keberhasilan ini juga mungkin terasa amat spesial untuk sang pelatih, Pep Guardiola.

Dengan memenangkan Piala Liga Inggris, Pep Guardiola berarti sudah mengoleksi 30 trofi di sepanjang karier kepelatihannya.

Rincian dari 30 trofi Pep Guardiola sebagai pelatih adalah 14 bersama Barcelona, tujuh bareng Bayern Muenchen, dan sembilan dengan Manchester City.

Gemilangnya capaian Pep Guardiola sebagai pelatih pun membuat banyak orang takjub, tak lepasnya pakar Liga Inggris, Gary Neville.

Baca Juga: Insiden di Bandung dan Jakarta Terjadi di Luar Piala Menpora 2021

Rasa takjub Gary Neville akan Pep Guardiola sendiri sepertinya cukup besar.

Hal tersebut dapat dilihat dari komentarnya yang menyebut bahwa Pep Guardiola adalah pelatih terbaik sepanjang masa.

"Anda hanya harus mengakui sepak bola luar biasa Man City, pencapaian luar biasa dengan memenangkan trofi ini empat kali secara beruntun," ujar Neville seperti dikutip BolaSport.com dari Manchester Evening News.

"Pep Guardiola memiliki rekor luar biasa dalam kompetisi non-liga, 14 kemenangan dan satu kekalahan dalam 15 final, itu benar-benar luar biasa. Sepak bola yang mereka mainkan luar biasa, memang begitu."

Baca Juga: Nasib Bagus Pemain Persija Jakarta Marc Klok Terus Berlanjut

"Saya pikir Man City mungkin memiliki pelatih terhebat sepanjang masa."

"Lihat saja 10, 15, 20 tahun ke belakang, caranya menyusup ke berbagai negara, mendominasi sepak bolanya serta juga memengaruhi orang lain, saya rasa saya tidak pernah melihatnya."

"Lihat juga bagaimana dia selalu menjadi pemenang di tiga negara berbeda, dia sekarang mendominasi Inggris, dan dia akan memenangkan gelar liga dalam beberapa minggu ke depan, dan itu adalah gelar ketiganya dalam lima tahun, ini adalah sebuah pencapaian besar."

"Cara mereka bermain juga luar biasa dengan teknik para pemainnya dan mendominasi bola."

Baca Juga: Sudah Disodori Kontrak Permanen, Pelatih Persebaya Sesalkan Kepergian Rivaldi Bawuo

"Yang terbesar adalah Liga Champions dan ini adalah beberapa minggu krusial menghadapi Paris Saint-Germain karena jika memenangkannya, maka mereka akan memiliki peluang besar (untuk juara)."

"Itu akan menjadi pemanis di puncak era Guardiola bersama Manchester City karena saya tidak berpikir dia bisa pergi tanpa memenangkannya."

"Saya tahu, di Jerman dia gagal, tetapi di sini, Manchester City akan memberinya waktu untuk melakukannya dan sepertinya dia harus menaklukkan Liga Champions agar dia bisa mengatakan bahwa pekerjaannya di sini sudah selesai," kata Neville menambahkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Kalau Motornya Laku Lagi di Pasaran, Suzuki Isyaratkan Mau Kembali ke MotoGP

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136