BOLASPORT.COM - Formula 1 bakal menjajal format akhir pekan lomba baru pada tiga seri balap musim ini.
Format baru telah disetujui dalam pertemuan komisi F1 pada Senin (26/4/2021) di mana seluruh tim, FIA, dan pemegang hak komersial memiliki hak voting.
Format akhir pekan baru menawarkan pertunjukan yang lebih intens sejak hari Jumat hingga sesi balapan pada hari Minggu.
Kompetisi antarpembalap sudah dimulai pada hari Jumat dengan sesi kualifikasi yang didahului latihan bebas selama 60 menit.
Baca Juga: Menurut Davide Brivio, Perbedaan antara F1 dan MotoGP Cuma Satu
Format sesi kualifikasi tidak berubah dengan dua babak eliminasi (Q1, Q2) dan satu babak (Q3) untuk penentuan posisi 10 start teratas.
Kualifikasi pada hari Jumat bakal menentukan posisi start pembalap pada sprint qualifying yang digelar keesokan harinya.
Hari Sabtu juga akan memuat sesi latihan bebas selama 60 menit pada pagi hari sebelum sprint qualifying pada siang hari.
Sprint qualifying bakal berlangsung dengan jarak lomba 100 kilometer atau hampir sepertiga durasi balapan utama pada hari Minggu.
Baca Juga: Mirisnya Performa Valentino Rossi Bikin Eks Pembalap F1 Prihatin
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Formula1.com |
Komentar