BOLASPORT.COM - Laga uji coba antara Persipura Jayapura kontra Bali United dipastikan batal digelar.
Hal tersebut disampaikan oleh Manajer Persipura Jayapura, Ridwan Madubun atau yang biasa disapa Bento.
Bento mengaku terkejut dengan keputusan Bali United yang membatalkan agenda uji coba secara mendadak.
Padahal, skuad Persipura Jayapura telah berada di Malang, Jawa Timur, dalam rangka persiapan menatap babak play-off Zona ASEAN Piala AFC 2021 pada bulan Mei mendatang.
Baca Juga: Ditanya soal Masa Depan di Real Madrid, Ini Jawaban Raphael Varane
Di babak play-off nanti, Persipura Jayapura masih menunggu pemenang laga antara Visakha (Brunei Darussalam) vs Lalenok United (Timor Leste).
"Kami (Persipura Jayapura) kaget juga karena Bali United mendadak menyampaikan tidak jadi ke Surabaya untuk uji coba," ujar Bento.
"Padahal, tim kami sudah bergeser ke Surabaya," kata Bento.
Baca Juga: Baru Perpanjang Kontrak, Zlatan Ibrahimovic Terancam Sanksi 3 Tahun
Dikatakan Bento, segala urusan mengenai perizinan untuk menggelar uji coba sudah dikantongi.
"Semua persiapan juga sudah oke, termasuk izin Stadion Delta Sidoarjo dan izin kepolisian sudah terbit," tutur Bento.
"Mereka (Bali United) tidak sampaikan alasannya," sambung Bento.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Dibilang seperti Hantu karena Main Jelek, Andrea Pirlo Tak Setuju
Bento tidak ingin berspekulasi tentang alasan klub yang diasuh Stefano Cugurra itu membatalkan rencana uji tanding.
"Saya hanya dihubungi dan disampaikan bahwa Bali United tidak jadi berangkat ke Surabaya untuk uji coba," ujar Bento.
"Mungkin ada kendala, kami kurang paham juga," kata Bento.
Diakui Bento, Persipura Jayapura tengah menjajaki komunikasi dengan sejumlah tim lain yang berkenan menjadi lawan uji coba.
Baca Juga: Bayu Fiqri Bicara Usai Dapat Kartu Merah di Laga Persija Vs Persib
"Saat ini saya sedang berkomunikasi dengan beberapa tim lain," tutur Bento.
"Termasuk Arema FC dan Bhayangkara Solo FC," tutup Bento dalam keterangan resminya, (27/4/2021).
Adapun Persipura Jayapura dikabarkan mendapatkan tiket ke fase grup Piala AFC 2021 tanpa harus melewati babak play-off.
Akan tetapi, kabar tersebut belum dikonfirmasi secara resmi oleh Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC).
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar