Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Chelsea Tahan Imbang Real Madrid, Rekor Tak Terkalahkan Thomas Tuchel Berlanjut

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Rabu, 28 April 2021 | 11:35 WIB
Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel.
TWITTER.COM/SKYSPORTSPL
Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel.

BOLASPORT.COM - Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, melanjutkan rekor tak terkalahkan ketika berjumpa Real Madrid usai timnya mampu menahan imbang Los Blancos pada pertemuan terbaru.

Chelsea bertandang ke markas Real Madrid pada laga leg pertama semifinal Liga Champions 2020-2021, Selasa (27/4/2021) waktu setempat.

Berduel di Stadion Alfredo Di Stefano, Chelsea sukses menahan imbang Real Madrid dengan skor sama kuat 1-1.

Chelsea unggul lebih dulu via gol Christian Pulisic ketika pertandingan baru berlangsung 14 menit.

Berawal dari umpan terobosan Antonio Ruediger dari tengah lapangan, Pulisic berhasil lolos dari jebakan offside.

Baca Juga: Sah! Pulisic Pemain Amerika Serikat Pertama yang Cetak Gol di Semifinal Liga Champions

Pulisic lalu berhadapan dengan Thibaut Courtois dan mampu mengecoh sang kiper sebelum menceploskan bola ke gawang Real Madrid.

Namun, gol Pulisic segera dibalas Real Madrid 15 menit berselang lewat sepakan Karim Benzema.

Dengan hasil ini, Chelsea memiliki keuntungan lebih ketika melakoni laga leg kedua di Stadion Stamford Bridge pada 5 Mei mendatang.

The Blues hanya membutuhkan skor imbang tanpa gol untuk bisa melenggang ke partai final Liga Champions musim ini.

Hasil imbang yang didapat Chelsea pun turut membuat Thomas Tuchel melanjutkan tren positifnya saat berjumpa Real Madrid.

Dilansir BolaSport.com dari Opta Joe, Thomas Tuchel tercatat tidak terkalahkan dalam 5 pertemuan kontra Real Madrid di ajang Liga Champions.

Rinciannya adalah juru taktik 47 tahun itu mampu memetik 1 kemenangan dan 4 hasil imbang.

Sebelum bersama Chelsea, Tuchel lebih dulu melawan Real Madrid ketika menangani Borussia Dortmund dan Paris Saint-Germain.

Baca Juga: Pergi ke Juventus, Ronaldo Kini Dipecundangi Benzema

Bersama Borussia Dortmund, Tuchel dua kali berjumpa Real Madrid yang keduanya berkesudahan dengan hasil imbang 2-2.

Sementara itu, bersama Paris Saint-Germain, Tuchel mampu meraih satu kemenangan (3-0) dan satu hasil imbang (2-2).

Tuchel kini adalah satu-satunya pelatih yang menghadapi Los Blancos sebanyak lima kali tanpa sekalipun menelan kekalahan.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Opta Joe
REKOMENDASI HARI INI

Valentino Rossi Selalu Dianggap Salah soal Jorge Lorenzo Juarai MotoGP 2015 meski Unggul dalam Jumlah Kemenangan Balapan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X