BOLASPORT.COM - Jika Karim Benzema bermain untuk Chelsea, pasukan Thomas Tuchel diprediksi akan meraih kemenangan atas Real Madrid pada semifinal Liga Champions.
Karim Benzema tampil memukau saat Real Madrid menjamu Chelsea dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions 2020-2021, Selasa (27/4/2021) atau Rabu dini hari WIB.
Bermain di Stadion Alfredo Di Stefano, Benzema menyumbangkan satu gol untuk Real Madrid yang membuat skor menjadi imbang 1-1.
Striker asal Prancis itu menjebol gawang Chelsea pada menit ke-29 setelah Los Blancos tertinggal lebih dulu akibat gol Christian Pulisic.
Berkat golnya, Benzema tak hanya membuat Real Madrid terhindar dari kekalahan.
Lesakkan ke gawang The Blues juga membuat Benzema menempati posisi keempat dalam daftar pencetak gol terbanyak Liga Champions sepanjang masa.
Kini, bomber 33 tahun itu telah mengoleksi 71 gol di kompetisi elite antarklub Eropa, menyamai catatan penyerang legendaris Real Madrid, Raul Gonzalez.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | BT Sport |
Komentar