BOLASPORT.COM - Persija Jakarta keluar sebagai juara Piala Menpora 2021 setelah menumbangkan Persib Bandung dengan skor agregat 4-1 di final dalam pertandingan yang digelar dua kali.
Kiper Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa, menepati janjinya yang ia utarakan sebelum Piala Menpora 2021 berlangsung.
Andritany Ardhiyasa mengatakan sebelum Piala Menpora 2021 bergulir, skuad Persija Jakarta sempat berkumpul bersama di rumah Mohamad Prapanca selaku presiden klub.
Dalam acara itu, Andritany Ardhiyasa berjanji di depan rekan-rekannya bahwa ia akan membawa trofi Piala Menpora 2021 ke Jakarta.
Janji itu menjadi penyemangat Andritany Ardhiyasa untuk mengawal gawang Persija Jakarta semaksimal mungkin.
Terbukti, Persija Jakarta menjadi juara walaupun sempat kesulitan di beberapa pertandingan awal.
Baca Juga: Kasus Covid-19 Terus Naik, Pebulu Tangkis India Mungkin Tak Bisa Tampil pada Malaysia Open 2021
"Pada 20 Maret 2021, saya pernah berjanji kalau laki-laki itu yang dipegang omongannya."
"Saya berjanji di rumah Pak Panca bahwa akan membawa trofi Piala Menpora ini ke Jakarta."
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar