Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Spanyol 2021- Marc Marquez dan Bayangan Kecelakaan Nahas Musim Lalu

By Agung Kurniawan - Kamis, 29 April 2021 | 09:15 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, jelang balapan MotoGP Portugal di Sirkuit Algarve, Portimao, Minggu (18/4/2021).
MOTOGP.COM
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, jelang balapan MotoGP Portugal di Sirkuit Algarve, Portimao, Minggu (18/4/2021).

BOLASPORT.COM - Kenangan buruk dari kecelakaan tahun lalu bakal dihadapi pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, saat turun pada MotoGP Spanyol 2021.

Seri balap keempat MotoGP Spanyol 2021 bakal menjadi pembuktian Marc Marquez apakah dia sudah siap kembali ke level tertinggi.

Mentalitas Marc Marquez akan sepenuhnya diuji karena MotoGP Spanyol 2021 akan digelar di lokasi kejadian nahas yang menimpanya musim lalu.

Sirkuit Jerez menjadi saksi kecelakaan parah yang dialami Marc Marquez hingga mengalami cedera serius dengan tulang humerus di lengan kanannya.

Baca Juga: Terlanjur Kesengsem, Aprilia Bakal Lakukan Segala Cara untuk Pertahankan Andrea Dovizioso

Marc Marquez yang sedang berupaya mengejar Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha) di posisi kedua mengalami highside crash di Tikungan 3.

Kecelakaan tersebut membawa dampak yang luar biasa.

Blunder yang terjadi sesudahnya membuat Marc Marquez mengalami cedera berkepanjangan dan mempertanyakan kelanjutan kariernya di MotoGP.

Pendahulu Marc Marquez di Repsol Honda, Alex Criville, turut membeberkan peluang pembalap berjuluk Alien tersebut pada MotoGP Spanyol 2021.

Baca Juga: MotoGP Spanyol 2021 - Duo Ducati Bagnaia dan Miller Bisakah Ikuti Jejak Capirossi?

Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, pada hari pertama seri balap MotoGP Portugal di Sirkuit Algarve, Portimao, Jumat (16/4/2021).
MOTOGP.COM
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, pada hari pertama seri balap MotoGP Portugal di Sirkuit Algarve, Portimao, Jumat (16/4/2021).

Pria yang dinobatkan sebagai legenda MotoGP itu menilai penampilan Marc Marquez sepenuhnya akan bergantung pada kondisi fisik.

Jika kondisi fisiknya sudah 100 persen prima, Marc Marquez pasti berpeluang bersaing untuk merebut kemenangan.

Marc Marquez memiliki modal apik dengan catatan tiga kemenangan di Sirkuit Jerez, dengan kemenangan terkini terjadi pada 2019..

Baca Juga: Punya Kenangan Manis, Luca Marini Penasaran dengan Sirkuit Jerez

"Jika dia tiba dengan baik di Jerez, dia akan menjalani balapan hebat dan menjadi kandidat pemenang," kata Alex Criville, dilansir dari Motosan.

Juara dunia GP500 pertama asal Spanyol tersebut juga mengomentari tekanan mental yang akan dihadapi Marc Marquez di Sirkuit Jerez.

Alex Criville merasa kecelakaan nahas tersebut akan tetap terlintas dalam benak Marc Marquez, lebih-lebih ketika melintas di Tikungan 3.

"Tentunya kecelakaan yang membuat lengan patah akan terlintas di pikiran dan dia akan memikirkannya," ujar Alex Criville lagi.

Baca Juga: Kilas Balik MotoGP Spanyol - Mick Doohan, Alex Criville, dan Sejarah Memalukan Publik Negeri Matador

Meski demikian, Alex Criville percaya momen tersebut takkan memengaruhi kecepatan Marc Marquez.

Alex Criville memprediksi rekan satu tim Pol Espargaro tersebut bisa melupakan kejadian itu untuk mencatatkan waktu terbaik.

"Itu tidak akan memperlambatnya untuk melaju dengan cepat dan dia tidak akan kehilangan waktu di tikungan itu," kata Alex Criville.

"Kita semua manusia dan kita semua pernah mengingat kembali kecelakaan yang dahulu kita alami."

"Kemudian Anda secara otomatis melaju cepat dan tidak ada yang terjadi," tuturnya menambahkan.

Baca Juga: Resmi, Tim VR46 Valentino Rossi Ikuti MotoGP 2022 dan Didukung Arab Saudi

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga 1 - Egy Maulana Vikri Cetak Gol Usai Tak Masuk Line-up Timnas Indonesia, Dewa United Gasak Bali United

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X