BOLASPORT.COM - Manchester City sukses meraih kemenangan tandang yang ke-18 secara beruntun usai membungkam Paris Saint-Germain (PSG).
Manchester City berkunjung ke markas Paris Saint-Germain pada laga leg pertama semifinal Liga Champions 2020-2021, Rabu (28/4/2021) waktu setempat.
Bertanding di Stadion Parc des Princes, Manchester City sukses membungkam Paris Saint-Germain dengan skor tipis 2-1.
Manchester City kebobolan lebih dulu via gol sundulan Marquinhos ketika pertandingan baru berjalan 15 menit.
Memasuki babak kedua, Manchester City menggila dengan melesakkan dua gol balasan.
Baca Juga: Luke Shaw Beberkan Cara Ole Gunnar Solskjaer Membantu Dirinya
The Citizens mencetak gol penyama kedudukan lewat sepakan melengkung Kevin De Bruyne pada menit ke-64.
Berselang 7 menit, Manchester City berhasil comeback berkat gol tendangan bebas Riyad Mahrez.
Dengan hasil ini, Manchester City memiliki keuntungan pada laga leg kedua di Etihad Stadium 4 Mei mendatang.
Man City hanya membutuhkan hasil seri atau setidaknya kalah 0-1 untuk bisa melenggang ke partai puncak.
Selain itu, kemenangan atas PSG pun melanjutkan tren positif Man City ketika bermain di markas lawan.
Dilansir BolaSport.com dari ESPN, Man City kini tercatat telah meraih kemenangan tandang ke-18 beruntun di semua kompetisi.
Dari 18 kemenangan tersebut, skuad asuhan Pep Guardiola sukses melesakkan 43 gol dan hanya kebobolan 9 kali.
Kali terakhir Man City gagal memetik poin sempurna di partai tandang adalah pada 13 Desember 2020.
Baca Juga: Serius Ingin Ambil Alih Arsenal, Bos Spotify Sudah Siapkan Dana
Kala itu, Man City ditahan imbang 1-1 oleh Man United pada laga lanjutan Liga Inggris di Stadion Old Trafford.
Adapun kekalahan terakhir Man City di markas lawannya terjadi ketika berkunjung ke kandang Tottenham Hotspur.
Kala itu, Kevin De Bruyne dkk takluk 0-2 dimana dua gol Spurs dicetak oleh Son Heung-min (menit ke-5) dan Giovani Lo Celso (65').
Manchester City have won each of their last 18 away games across all competitions.
They've only conceded 9 goals in those 18 games ???? pic.twitter.com/f67uM51hPs
— ESPN FC (@ESPNFC) April 28, 2021
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | ESPN, Transfermarkt |
Komentar