BOLASPORT.COM - Podium menjadi target pembalap Suzuki Escstar, Joan Mir, pada seri balap keempat MotoGP Spanyol 2021 pada akhir pekan ini.
Joan Mir bertekad melanjutkan tren positif pada seri balap MotoGP Spanyol yang dihelat di Sirkuit Jerez, Spanyol, pada 30 April - 2 Mei 2021.
Kepercayaan diri Joan Mir tumbuh setelah keberhasilan merebut podium pada balapan sebelumnya yaitu MotoGP Portugal.
Joan Mir finis di posisi ketiga meski berkesempatan meraih hasil lebih baik karena gap yang tipis dengan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) di posisi kedua.
Baca Juga: MotoGP Spanyol 2021 - Potensi Pol Espargaro Sepenuhnya Akan Keluar di Jerez
Hasil ini menjadi podium pertama bagi sang juara bertahan dan Suzuki pada MotoGP 2021.
Joan Mir pun bertekad melanjutkan tren podium mengingat konsistensi finis tiga besar menjadi kunci keberhasilannya menjadi juara musim lalu.
"Saya sangat senang bisa naik podium di Portugal, dan saya ingin menyamai hasil ini dan menjadi lebih baik lagi," tutur Joan Mir.
"Target saya adalah berada di posisi tiga besar pada setiap balapan jika memungkinkan!"
Baca Juga: MotoGP Spanyol 2021 - Legenda Balap Yakin Fabio Quartararo Bakal Tampil Kuat di Jerez
Joan Mir percaya diri bisa tampil kuat pada balapan MotoGP Spanyol 2021.
Kepercayaan diri Joan Mir bertambah setelah Suzuki Ecstar berhasil membuktikan potensi mereka pada balapan MotoGP Portugal.
Joan Mir dan rekan setimnya, Alex Rins, langsung terlibat dalam persaingan untuk posisi terdepan sejak awal balapan.
Alex Rins bahkan berpeluang untuk bergabung di tangga podium andai tidak terjatuh ketika berada di posisi kedua.
Baca Juga: MotoGP Spanyol 2021- Marc Marquez dan Bayangan Kecelakaan Nahas Musim Lalu
Alex Rins sendiri bertekad untuk kembali ke jalur kemenangan pada balapan MotoGP Spanyol 2021.
Pembalap asal Spanyol itu memiliki modal bagus dengan kesuksesan menjadi runner-up balapan pada musim 2019.
Motivasi Alex Rins makin besar karena kondisinya lebih baik ketimbang balapan MotoGP Spanyol musim lalu.
"Tahun lalu sangat sulit karena cedera dan saya sangat senang bisa kembali ke sini dalam kondisi fit sepenuhnya," kata Alex Rins.
Baca Juga: Semua Hal yang BolaSport Ketahui tentang Tim Valentino Rossi pada MotoGP 2022
Alex Rins juga menaruh ekspektasi tinggi dari tunggangannya pada balapan MotoGP Spanyol 2021.
"Saya yakin dengan kinerja motor saat ini, dan ini adalah sirkuit yang sangat saya sukai," ujar pembalap berambut keriwil tersebut.
"Pastinya ini akan menjadi akhir pekan yang intens dengan banyak pebalap yang bisa tampil sangat kompetitif."
"Akan tetapi, saya bersemangat untuk melupakan kenangan buruk dan mendapatkan hasil yang luar biasa."
Baca Juga: Terlanjur Kesengsem, Aprilia Bakal Lakukan Segala Cara untuk Pertahankan Andrea Dovizioso
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Suzuki-racing.com |
Komentar