BOLASPORT.COM - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, mengungkapkan alasan masih melempem pada sesi latihan bebas kedua (FP2) MotoGP Spanyol 2021.
Valentino Rossi masih menyedihkan ketika mengaspal pada FP2 di Sirkuit Jerez, Jumat (30/4/2021).
Valentino Rossi hanya mencetak waktu lap 1 menit 38,698 detik untuk menghuni posisi ke-21.
Melihat situasi yang dialami selama FP2, The Doctor tampaknya belum menemukan jalan keluar untuk tampil kompetitif di MotoGP 2021.
Baca Juga: Sean-Stoffel-Tom Menjanjikan Pada Sesi Latihan WEC di Belgia
Sementara itu, para penunggang Yamaha lainnya berhasil menempati posisi lima besar dalam FP2.
"Ini hari yang sulit, saya tidak bisa cukup cepat," kata Rossi setelah FP2, dikutip BolaSport.com dari GPone.
"Ketika FP2 mau berakhir, saya melebar, tetapi hanya mampu memperbaiki 2 atau 3 posisi. Kecepatannya sedikit lebih baik, namun tidak fantastis," katanya menambahkan.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | GPOne.com |
Komentar