Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Spanyol 2021 - Alasan Valentino Rossi Masih Merana

By Fauzi Handoko Arif - Sabtu, 1 Mei 2021 | 04:45 WIB
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi.
TWITTER.COM/SEPANGRACING
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi.

BOLASPORT.COM - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, mengungkapkan alasan masih melempem pada sesi latihan bebas kedua (FP2) MotoGP Spanyol 2021.

Valentino Rossi masih menyedihkan ketika mengaspal pada FP2 di Sirkuit Jerez, Jumat (30/4/2021).

Valentino Rossi hanya mencetak waktu lap 1 menit 38,698 detik untuk menghuni posisi ke-21.

Melihat situasi yang dialami selama FP2, The Doctor tampaknya belum menemukan jalan keluar untuk tampil kompetitif di MotoGP 2021.

Baca Juga: Sean-Stoffel-Tom Menjanjikan Pada Sesi Latihan WEC di Belgia

Sementara itu, para penunggang Yamaha lainnya berhasil menempati posisi lima besar dalam FP2.

"Ini hari yang sulit, saya tidak bisa cukup cepat," kata Rossi setelah FP2, dikutip BolaSport.com dari GPone.

"Ketika FP2 mau berakhir, saya melebar, tetapi hanya mampu memperbaiki 2 atau 3 posisi. Kecepatannya sedikit lebih baik, namun tidak fantastis," katanya menambahkan.

Pembalap Italia itu lalu menjelaskan penyebab kegagalan untuk kompetitif selama FP2.

Baca Juga: Raja Tinju Dunia Sebut Laga Floyd Mayweather Jr vs Logan Paul Konyol

Dia masih menderita penyakit lamanya yang belum sembuh karena masalah cengkeraman pada ban belakang.

"Saya kurang cengkeraman di bagian belakang," tutur Rossi.

"Dalam beberapa tahun terakhir, saya menderita masalah ini, terutama karena ban menjadi sangat lunak, sementara sepanjang karier, saya selalu lebih suka ban keras."

"Tetapi dengan ban saat ini, pembalap lain bisa melaju kencang dan saya masih belum," katanya lagi.

Selama sesi latihan bebas, Rossi mengaku mencoba dua motor dengan setelan yang berbeda.

Akan tetapi dengan dua setelan motor yang berbeda, pembalap 42 tahun itu belum mampu menyelesaikan masalahnya.

Baca Juga: Indonesia Gerak Cepat Proses Bidding Tua Rumah Olimpiade 2032

Segala upaya sudah dilakukan Rossi untuk tampil membaik, tetapi kini menjadi membingungkan usai sulit tampil kompetitif.

"Saya mencoba dua motor dengan setelan berbeda, namun perasaan saya masih sama dengan dua motor itu dan kami tdak bisa menyelesaikan masalah," ucap Rossi.

"Kami harus terus bekerja, tetapi tidak mempunyai banyak ide lain yang tersisa."

"Kami mencoba berbagai hal, tetapi saya masih dalam masalah. Kondisi lintasan harus membaik, mungkin hal ini akan membantu saya."

"Saya berikutnya akan mencoba ban belakang yang keras sebab di Portimao lebih baik menggunakan kompon ban itu," ucap dia meneruskan.

Baca Juga: Soal Donasi, Dustin Poirier Tetap Sindir Conor McGregor Meski Berujung Minta Maaf

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : GPOne.com
REKOMENDASI HARI INI

Menang Tipis atas Borneo FC, Bojan Hodak Akui Persib Kesulitan Keluar dari Tekanan Pesut Etam

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X