Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil dan Klasemen Liga Spanyol - Real Madrid dan Atletico Madrid Melenggang, Barcelona dan Sevilla Gantian Tertekan

By Bagas Reza Murti - Minggu, 2 Mei 2021 | 04:44 WIB
Selebrasi para pemain Real Madrid usai menang 2-0 atas Osasuna dalam laga pekan ke-34 Liga Spanyol, Sabtu (1/5/2021) atau Minggu dini hari WIB.
TWITTER.COM/LALIGAEN
Selebrasi para pemain Real Madrid usai menang 2-0 atas Osasuna dalam laga pekan ke-34 Liga Spanyol, Sabtu (1/5/2021) atau Minggu dini hari WIB.

BOLASPORT.COM - Hasil dan klasemen Liga Spanyol pekan ke-34 hingga Minggu (2/5/2021) pagi WIB, termasuk Atletico Madrid dan Real Madrid yang saling jaga peluang juara.

Liga Spanyol telah melangsungkan 5 laga untuk pekan ke-34, termasuk di antaranya laga yang melibatkan dua kandidat juara, Atletico Madrid dan Real Madrid.

Persaingan titel juara LaLiga saat ini tengah mengerucut ke 4 tim teratas yakni Atletico Madrid, Real Madrid, Barcelona dan Sevilla.

Keempat tim tak boleh terpeleset untuk 5 laga ke depan jika ingin tetap dalam persaingan merebut titel LaLiga.

Pada Sabtu (1/5/2021), Atletico Madrid dan Real Madrid saling menjaga peluang tersebut usai menang atas lawan-lawannya.

Baca Juga: Hasil Liga Spanyol - Menang Tipis Lawan Tim Papan Bawah, Atletico Madrid Jaga Asa Juara

Atletico Madrid berhasil memetik kemenangan penting ketika melawat ke markas Elche.

Pasukan Los Rojiblancos menang tipis dengan skor 1-0.

Gol kemenangan Atletico dicetak oleh Marcos Llorente pada menit ke-23.

Gol itu diawali dari aksi Yannick Carrasco yang melakukan manuver dari sisi kanan pertahanan Elche.

Carrasco kemudian memberikan umpan silang mendatar kepada Llorente yang berdiri cukup bebas di dalam kotak terlarang.

Llorente langsung menyambar operan itu dengan tendangan kaki kanan yang sempat mengenai badan salah satu pemain belakang Elche.

Akibatnya, arah si kulit bulat berubah arah dan bergulir masuk ke dalam gawang Gazzaniga yang sudah mati langkah.

Baca Juga: Hasil Liga Italia- Tumbangkan Benevento, AC Milan Kembali ke Empat Besar

Marcos Llronte mencetak gol pembuka Atletico Madrid dalam laga kontra Elche di Liga Spanyol
TWITTER.COM/LALIGAFRA
Marcos Llronte mencetak gol pembuka Atletico Madrid dalam laga kontra Elche di Liga Spanyol

Atletico patut bersyukur lantaran dinaungi keberuntungan di akhir laga.

Pada menit ke-90, Marcos Llorente melakukan kesalahan fatal dengan melakukan handball ketika mengantisipasi umpan Victor Rodriguez di dalam kotak penalti.

Wasit pun memberikan hadiah penalti untuk Elche.

Namun, Fidel Chaves yang maju sebagai eksekutor penalti gagal menyarangkan bola ke dalam gawang usai sepakan kaki kanannya membentur tiang sebelah kanan.

Skor 1-0 untuk kemenangan Atletico tak bisa terhindarkan.

Kemenangan ini membawa Los Rojiblancos terus menjaga asa menjuarai Liga Spanyol musim ini.

Atletico duduk di puncak klasemen dengan koleksi 76 poin dari 34 pertandingan.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Kai Havertz Menggila, Chelsea Pangkas Jarak dengan Leicester

Selebrasi Eder Militao dan Nacho Fernandez saat Real Madrid menang atas Osasuna, Sabtu (1/5/2021).
TWITTER.COM/LALIGAEN
Selebrasi Eder Militao dan Nacho Fernandez saat Real Madrid menang atas Osasuna, Sabtu (1/5/2021).

Di laga lain, Real Madrid juga menang atas Osasuna dengan skor 2-0 di Estadio Alfredo di Stefano.

Los Blancos sempat mengalami kebuntuan di babak pertama.

Akan tetapi, mereka bangkit di babak kedua dan mendapat dua gol kemenangan dari dua pemain Brasil, Eder Militao dan Casemiro.

Real Madrid mencetak gol pemecah kebuntuan pada menit ke-76.

Sepak pojok Isco langsung ditanduk dengan keras oleh Eder Militao dan gagal ditepis kiper Osasuna.

Empat menit kemudian, El Real menggandakan keunggulan.

Karim Benzema memberikan umpan terobosan untuk Casemiro di kotak penalti.

Baca Juga: Hasil Liga Italia- Tumbangkan Benevento, AC Milan Kembali ke Empat Besar

Gelandang asal Brasil tersebut bermaksud mengontrol bola, tetapi bola terlepas dan mengecoh kiper Osasuna, masuk ke gawang.

Kemenangan ini tetap menjaga mimpi Real Madrid menjadi juara LaLiga.

El Real kini mengoleksi 74 poin, terpaut 2 poin dari pemuncak klasemen sementara, Atletico Madrid.

Dua kandidat juara lain, Barcelona dan Sevilla baru akan bertanding pada Senin dan Selasa dini hari WIB.

Hasil Liga Spanyol pekan ke-34

Klasemen Liga Spanyol

Standings provided by SofaScore LiveScore
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : laliga.es
REKOMENDASI HARI INI

Liga Voli Korea - Sudah Cetak 100 Poin Lebih, Spiker Jebolan Proliga Resmi Dicoret Klub

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136