BOLASPORT.COM - Grand Prix (GP) Spanyol menambah daftar kekecewaan Valentino Rossi setelah meraih hasil kurang memuaskan pada GP Doha dan GP Qatar, serta gagal finis pada GP Portugal.
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, kembali gagal mendapat poin setelah finis di posisi ke-17 pada balapan GP Spanyol yang berlangsung di Sirkuit Jerez, Minggu (2/5/2021).
"Itu adalah balapan yang sulit setelah akhir pekan yang sulit. Saya tidak memiliki kecepatan yang baik, kurang lebih sama dengan kecepatan dalam latihan dan itu tidak cukup," kata Valentino Rossi dilansir BolaSport.com dari GPOne.
Baca Juga: MotoGP Spanyol 2021 - Kontrak, Covid-19, dan Modifikasi Ajaib Motor 2019 Morbidelli
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | GPOne.com |
Komentar