Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nasib Real Madrid di Liga Champions Bisa Ada di Tangan Wasit Asal Italia

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Selasa, 4 Mei 2021 | 02:00 WIB
Nasib Real Madrid di babak semifinal Liga Champions 2020-2021 bisa berada di tangan wasit asal Italia, Daniele Orsato.
TWITTER.COM/LALIGAEN
Nasib Real Madrid di babak semifinal Liga Champions 2020-2021 bisa berada di tangan wasit asal Italia, Daniele Orsato.

BOLASPORT.COM - Nasib Real Madrid di babak semifinal Liga Champions 2020-2021 bisa berada di tangan wasit asal Italia, Daniele Orsato.

Laga leg kedua babak semifinal Liga Champions 2020-2021 akan segera tersaji pada pekan ini.

Salah satu laga yang seru dan patut ditunggu-tunggu tentunya adalah pertandingan antara Chelsea dan Real Madrid.

Chelsea akan bertindak sebagai tuan rumah dalam laga kali ini dengan menjamu Real Madrid di Stadion Stamford Bridge, Rabu (5/5/2021) waktu setempat atau Kamis pukul 02.00 WIB.

Chelsea lebih diuntungkan dalam laga kali ini karena berhasil menahan imbang Real Madrid di leg pertama dengan skor 1-1.

Baca Juga: Chelsea Vs Real Madrid - Raphael Varane Fix Absen, Los Blancos Pincang

Dengan demikian, The Blues hanya perlu hasil imbang tanpa gol untuk lolos ke babak final.

Sementara itu, Real Madrid harus menang atas Chelsea setidaknya dengan skor 1-0.

Akan tetapi, upaya Real Madrid sepertinya tidak akan mudah untuk mengalahkan Chelsea.

Selain bertanding di kandang Chelsea, Real Madrid juga harus berhadapan dengan wasit yang memimpin pertandingan tersebut.

Dilansir BolaSport.com dari Marca, pertandingan antara Real Madrid dan Chelsea akan dipimpin oleh wasit asal Italia, Daniele Orsato.

Baca Juga: Kenang Kepergian dari Real Madrid, Achraf Hakimi Singgung Keterlibatan Zinedine Zidane

Orsato sendiri sebenarnya bukan nama yang asing bagi Los Blancos di kancah Eropa.

Wasit asal Italia, Daniele Orsato.
TWITTER.COM/MADRIDXTRA
Wasit asal Italia, Daniele Orsato.

Orsato pernah memimpin tiga laga Real Madrid saat berlaga di ajang Liga Champions.

Laga pertama terjadi pada musim 2015-2016 saat Real Madrid bertemu dengan Malmo di babak penyisihan grup.

Dalam laga tersebut, Sergio Ramos dkk berhasil melumat Malmo dengan skor telak 8-0.

Selanjutnya, Orsato kembali menjadi wasit dalam laga Real Madrid melawan Galatasaray pada musim 2019-2020.

Baca Juga: Barcelona atau Real Madrid? Ini Klub yang akan Dibela Erling Haaland Musim Depan

Real Madrid kembali menang dengan skor tipis 1-0 atas tim asal Turki tersebut.

Akan tetapi, pada laga ketiga, Real Madrid harus menelan pil pahit musim lalu saat diwasiti oleh Orsato.

Real Madrid kalah dari Manchester City di babak 16 besar dengan skor 1-2 saat menjamu mereka di Stadion Santiago Bernabeu.

Meski meraih dua kemenangan dari tiga laga saat diwasiti Orsato, Real Madrid nampaknya juga perlu waspada.

Pasalnya, wasit yang memulai karier internasionalnya pada 2010 itu menjadi wasit dalam laga leg kedua babak 16 besar antara Chelsea dan Atletico Madrid.

Baca Juga: Chelsea Vs Real Madrid - 2 Pemain The Blues Meragukan, 1 Nyaris Pasti Absen

Dalam laga itu, Chelsea berhasil mengalahkan Atletico Madrid dengan skor 2-0 di Stadion Stamford Bridge.

Los Blancos tentu tidak mau bernasib sial seperti rival sekotanya tersebut.

Oleh karena itu, pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, nampaknya perlu mengatur strategi dan berhati-hati dengan Orsato yang mungkin bisa menjadi faktor X kegagalan mereka di Liga Champions musim ini.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Marca
REKOMENDASI HARI INI

Bukan Sekadar Gelar Juara, PSSI Targetkan Regenerasi Skuad Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X