BOLASPORT.COM - Pelatih Persebaya Surayaba, Aji Santoso, tak bisa memimpin program latihan skuad Bajul Ijo karena kurang enak badan.
Kabar ini diungkapkan langsung oleh Mustaqim selaku asisten pelatih Persebaya.
Meski begitu, seluruh menu latihan Persebaya tetap diberikan oleh Aji Santoso.
Mustaqim menjelaskan, Aji memerintahkannya untuk menurunkan intensitas latihan.
Hal ini dilakukan karena Persebaya bakal menggelar laga uji coba.
"Pesan dari coach Aji memang latihan hari ini tidak terlalu berat," kata Mustaqim, dilansir BolaSport.com dari laman resmi Persebaya.
"Karena besok uji coba, jadi cuma mempersiapkan kondisi anak-anak untuk besok," ujarnya.
Sementara itu, Mustaqim tak menyebutkan detail terkait sakit yang dialami Aji.
Mustaqim hanya menyebut pria asal Malang itu merasa tidak enak badan.
Baca Juga: Ini Penyebab Marc Marquez Cuma Mampu Lahap 7 Lap di Tes Jerez usai MotoGP Spanyol 2021
Oleh sebab itu, dalam program latihan Persebaya pada 3 Mei, Aji absen.
Posisi Aji dalam memimpin program latihan Persebaya diisi oleh tim pelatih yang ada.
"Coach Aji memang agak gak enak badan," ucap Mustaqim.
"Jadi kami tim pelatih yang melanjutkan program coach untuk hari ini," tuturnya.
Lihat postingan ini di Instagram
Baca Juga: Asnawi Mangkualam Ungkap Targetnya Bersama Timnas Indonesia
Lebih lanjut, meski telah menurunkan intensitas latihan, Persebaya tetap bisa tampil apik di laga uji coba.
Persebaya menang atas Putra Jombang dengan skor 4-1 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Selasa (4/5/2021).
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | Persebaya.id |
Komentar