Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSG Melempem Dihadapan Man City: 90 Menit Berlaga, 0 Tendangan On Target

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Rabu, 5 Mei 2021 | 10:00 WIB
Paris Saint-Germain tampil melempem dihadapan Manchester City usai mencatatkan 0 tembakan on target selama 90 menit berlaga.
TWITTER.COM/CHAMPIONSLEAGUE
Paris Saint-Germain tampil melempem dihadapan Manchester City usai mencatatkan 0 tembakan on target selama 90 menit berlaga.

BOLASPORT.COM - Paris Saint-Germain tampil melempem dihadapan Manchester City usai mencatatkan 0 tembakan on target selama 90 menit berlaga.

Paris Saint-Germain bertandang ke markas Manchester City dalam laga leg kedua semifinal Liga Champions 2020-2021, Selasa (4/5/2021) waktu setempat.

Berduel di Etihad Stadium, Paris Saint-Germain takluk dari Manchester City dengan skor akhir 0-2.

Paris Saint-Germain sudah kebobolan ketika pertandingan baru bejalan 11 menit lewat lesakan Riyad Mahrez.

Berawal dari tendangan Kevin de Bruyne yang diblok bek Paris Saint-Germain, Alessandro Florenzi.

Baca Juga: 5 Momen Kunci Inter Milan Menuju Gelar Liga Italia Musim Ini

Riyad Mahrez berlari mengejar bola liar di dalam kotak penalti dan langsung menyepak bola dengan kaki kanannya.

Sepakan Mahrez mengarah ke arah kanan bawah gawang PSG yang melewati sela-sela kaki kiper Keylor Navas.

Pada babak kedua, tepatnya 18 menit pasca-turun minum, PSG harus kembali kebobolan.

Mahrez lagi-lagi menjadi momok menakutkan bagi PSG berkat gol keduanya pada laga kali ini.

Dengan hasil ini, PSG dipastikan gagal melangkah ke partai final Liga Champions 2020-2021.

Les Parisiens kalah agregat 1-4 setelah pada pertemuan pertama mereka juga tumbang 1-2 atas Man City.

Kekalahan dari Man City kali ini pun tak terlepas dari penampilan melempem yang ditunjukkan skuad asuhan Mauricio Pochettino.

Baca Juga: Langsung Terbang ke Dubai, Ini Jadwal Bergabungnya Asnawi Mangkualam ke TC Timnas Indonesia

Dilansir BolaSport.com dari Opta Jean, PSG melakukan total 14 percobaan selama 90 menit berlaga kontra Man City.

Namun, dari ke-14 percobaan tersebut tidak ada satupun tembakan yang mengarah tepat ke gawang The Citizens.

Catatan itu menjadikan PSG sebagai tim yang melepaskan tembakan lebih banyak dari tim lain tanpa satupun on target dalam laga Liga Champions sejak data dimulai pada 2003-2004.

Salah satu faktor yang membuat PSG tampil melempem adalah karena kokohnya penampilan para pemain Man City.

Skuad asuhan Pep Guardiola tercatat mampu membendung 9 tendangan PSG.

Baca Juga: Jadi Penentu Langkah Man City ke Final, Riyad Mahrez Ikuti Jejak Penyerang Liverpool

Ruben Dias menjadi pemain paling solid dengan melakukan 3 kali blok.

Adapun sisinya dicatatkan oleh John Stones (2 blok), Zinchenko (1), Fernandinho (1), Riyad Mahrez (1), dan Bernanrdo Silva (1).

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Squawka, sofascore.com, Opta Jean
REKOMENDASI HARI INI

Alasan Kevin Diks Sempat Kaget Saat Pertama Main di Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X